Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ismed Sofyan Ingin Gabung Klub Liga 1 dan akan Melawan Persija

By Mochamad Hary Prasetya - Kamis, 15 September 2022 | 16:45 WIB
Aksi kapten sekaligus bek kanan Persija, Ismed Sofyan saat laga kontra PSM Makassar pada lanjutan Liga 1 2019 di SUGBK, Senayan, Jakarta Pusat, 28 Agustus 2019. (MEDIA PERSIJA)

BOLASPORT.COM - Teka-teki kemana berlabuhnya Ismed Sofyan ke klub baru masih menjadi tanda tanya usai memutuskan keluar dari Persija Jakarta.

Kendati demikian, Ismed Sofyan ingin tetap bermain di kompetisi sepak bola tertinggi di Indonesia yakni Liga 1 2022/2023.

Meski usianya sudah menginjak 43 tahun, Ismed Sofyan yakin masih bisa beradaptasi dengan klub-klub Liga 1 2022/2023.

Lantas klub mana yang akan dibela Ismed Sofyan nanti?

Bursa transfer pemain putaran kedua Liga 1 2022/2023 masih belum dibuka.

Sebab, Liga 1 2022/2023 saat ini masih bermain hingga pekan ke-10.

Ismed Sofyan tentu harus bersabar untuk segera bergabung dengan klub barunya nanti.

Setidaknya mungkin sudah ada komunikasi yang dibangun Ismed Sofyan dengan sejumlah klub di Liga 1 2022/2023.

Baca Juga: Katanya Tak Rukun, Trio Messi-Neymar-Mbappe Malah Ukir Sejarah di Liga Champions

"Saya lagi mencari klub baru."

"Saya inginnya bisa bermain di klub Liga 1 2022/2023," ucap Ismed Sofyan kepada awak media.

Menarik ditunggu jika benar Ismed Sofyan akan bergabung ke klub Liga 1 2022/2023.

Sebab, pemain asal Aceh itu tentu saja akan melawan mantan klubnya yakni Persija Jakarta.

Baca Juga: Jelang Laga Big Match - Bos Persib Puji Penampilan Persija Jakarta di Liga 1 2022-2023, tapI...

Persija Jakarta merupakan klub yang sudah dibela Ismed Sofyan selama 21 tahun terakhir.

Suporter Persija Jakarta, The Jakmania, berharap Ismed Sofyan bisa pensiun di Macan Kemayoran.

Sayangnya Ismed Sofyan mempunyai jalan lain dan memutuskan keluar dari Persija Jakarta sejak 11 Agustus 2022.

Ismed Sofyan juga ingin terus berkarier dalam dunianya menjadi pesepakbola dan belum tahu kapan akan pensiun.

Baca Juga: MotoGP Aragon 2022 - Francesco Bagnaia Jadi Calon Terkuat Raih Kemenangan

Saat ditanya apakah nanti siap melawan Persija Jakarta jika gabung klub Liga 1 2022/2023, Ismed Sofyan belum bisa menjawab.

Termasuk apakah nanti ia mempunyai peraturan kepada klub barunya supaya tidak menghadapi Persija Jakarta di putaran kedua Liga 1 2022/2023.

"Pertanyaan yang sangat dalam tapi kita lihat nanti saja," tutup Ismed Sofyan.

Ismed Sofyan memang sudah mulai tersingkirkan dari skuad Persija Jakarta sejak 2020.

Baca Juga: Ganda Putra Malaysia Hilangkan Ketakutan Cedera Usai Jadi Juara Dunia 2022 dengan Istirahat dan Siapkan Pernikahan

Pada Liga 1 2020 kedatangan Marco Motta membuat Ismed Sofyan jarang mendapatkan bermain di pos bek kanan.

Lanjut ke musim berikutnya, Ismed Sofyan mengalami cedera hingga akhirnya harus menjalani proses pemulihan.

Pada Liga 1 2022/2023, Ismed Sofyan sudah mulai berlatih bersama Persija Jakarta tetapi juga tidak diberikan kepercayaan bermain oleh Thomas Doll.

Hingga akhirnya Ismed Sofyan memutuskan keluar dari Persija Jakarta.

Dan sampai saat ini belum ada pernyataan resmi dari Persija Jakarta terkait keluarnya legenda hidup The Jakmania itu.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P