Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Kabar baik untuk pendukung timnas U-20 Indonesia yang tengah berjuang di Kualifikasi Piala Asia U-20 2023, PSSI memberikan paket bundling untuk laga kedua melawan Hong Kong, Jumat (16/9/2022).
Penjualan tiket timnas U-20 Indonesia Vs Hong Kong pada laga kedua grup F Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 diubah.
Perlu diketahui sebelumnya tiket laga perdana antara timnas U-20 Indonesia Vs Timor Leste hanya dijual dua kategori yakni Ekonomi dan VIP.
Tiket kategori Ekonomi dijual Rp 75.000 dan kategori VIP dibandrol Rp 250.000.
Kini, PSSI memberikan promo paket bundling untuk kategori ekonomi.
Paket yang ditawarkan adalah penonton bisa membeli 4 tiket kategori ekonomi akan mendapat gratis 1 tiket.
Sehingga bila dikalkulasikan, harga satu tiket ekonomi akan senilai Rp 60.000.
Ketua Divisi Pembinaan Suporter PSSI, Budiman Dalimunthe mengatakan tiket tersebut khusus diperuntukkan untuk suporter timnas U-20 Indonesia.
"Untuk fan atau suporter," kata Budiman saat dihubungi wartawan.
"Yang 75 ribu kan masih ada, jadi kalau beli 4 x 75 ribu dapat free 1 (tiket)," tambahnya.
Perlu diketahui, tiket berlaku untuk dua laga yakni Timor Leste vs Vietnam dan Hong Kong Vs Indonesia.
Tiket masih tersedia dan dijual di link berikut ini: LINK
Baca Juga: Regenerasi Timnas, PP Perbasi Siapkan Pemain Muda pada SEA Games 2023
Cara Penukaran Tiket :
Jadwal Penukaran Tiket :
1. Tanggal 15 September 2022
2. Tanggal 16 September 2022
Lokasi Penukaran Tiket :