Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Rendra menjelaskan bahwa Cahya Supriadi sekarang sedang mendapatkan perawatan di RS Mitra, Surabaya.
Cahya Supriadi kemudian dipastikan sudah sadar dan semua tanda vital dalam keadaan normal.
Hanya saja, Cahya Supriadi masih harus melakukan CT scan.
"(Cahya Supriadi) Kondisinya berada di Rumah Sakit Mitra, dan kondisinya stabil," kata Rendra Soedjono.
"Dan juga tanda vitalnya normal nafasnya normal dan juga sudah sadar penuh."
"Dan tapi memang masih harus dilakukan CT scan," ujarnya.
Baca Juga: PIALA DUNIA - Sergio Ramos Resmi Dicoret dari Timnas Spanyol, tapi Tak Tutup Peluang ke Qatar
Sementara itu, timnas U-20 Indonesia mampu meraih kemenangan telak atas Hong Kong.
Skuad asuhan Shin Tae-yong itu menang dengan skor 5-1.
Hasil ini membuat timnas U-20 Indonesia akan menentukan nasibnya dengan melawan Vietnam pada tanggal 18 September mendatang.
Timnas U-20 Indonesia dipastikan lolos ke Piala Asia U-20 2023 apabila mampu mengalahkan Vietnam.
"Dan kita tentunya jangan lupa untuk berdoa agar kiper Cahya Supriadi mendapatkan perawatan terbaik dan bisa kembali memperkuat timnas Indonesia," tuturnya.