Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Kualifikasi MotoGP Aragon 2022 - Bagnaia Pimpin Dominasi Ducati, Quartararo di Baris Kedua

By Muhamad Husein - Sabtu, 17 September 2022 | 20:01 WIB
Pembalap Ducati Lenovo, Francesco Bagnaia pada sesi latihan bebas hari pertama MotoGP Aragon 2022, Jumat (16/9/2022) (MOTOGP.COM)

BOLASPORT.COM - Pembalap Ducati Lenovo Team, Francesco Bagnaia, berhasil merebut pole position pada sesi kualifikasi MotoGP Aragon 2022.

Francesco Bagnaia merebut pole position usai menjadi yang tercepat pada sesi kualifikasi MotoGP Aragon 2022 yang berlangsung di Sirkuit Aragon, Spanyol pada Sabtu (17/9/2022).

Dengan raihan waktu lap terbaik 1 menit 46,069 detik, Francesco Bagnaia unggul 0,90 detik atas rekan setimnya Jack Miller.

Menggenapi dominasi penunggang Ducati Desmosedici di tiga besar, adan Enea Bastianini yang mengaspal untuk tim Gresini Racing.

Adapun Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha) harus puas memulai balapan dari urutan ke-6 dan Marc Marquez (Repsol Honda) di urutan 13.

Baca Juga: MotoGP Aragon 2022 - Vinales Yakin Bisa Bersaing Raih Gelar Juara Musim Depan

Jalannya sesi kualifikasi

Sebelas pembalap termasuk pemilik peringkat dua klasemen MotoGP 2022, Aleix Espargaro, mulai memasuki lintasan.

Dalam empat menit waktu berjalan, Johann Zarco berhasil memimpin di urutan teratas dengan torehan 1 menit 47,260 detik.

Satu menit waktu berlalu, Marc Marquez kemudian berhasil menyodok ke posisi teratas menggantikan Zarco.