Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pembalap Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo, tidak memiliki banyak opsi untuk balapan MotoGP Aragon 2022. Risiko pun harus diambil El Diablo.
Fabio Quartararo menghadapi balapan MotoGP Aragon dalam kondisi yang tidak ideal.
Posisi start keenam harus diperjuangkan Fabio Quartararo dengan susah payah pada kualifikasi MotoGP Aragon yang berlangsung Sabtu (17/9/2022) kemarin.
Sektor terakhir Motorland Aragon yang memuat 2 lurusan, salah satunya hampir 1 kilometer panjangnya, dan hanya diselingi 1 tikungan menjadi momok Quartararo.
Bagaimana tidak, dari 0,733 detik yang memisahkannya dengan pole sitter, Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo), hampir setengahnya (0,344 detik) berasal dari sana.
Quartararo pun pusing tujuh keliling dibuatnya.
"Tidak ada rencana yang legal! Seperti inilah situasinya, kita semua tahu," kata Quartararo, dilansir BolaSport.com dari Crash.net.
"Kami menggunakan analisis video di tikungan terakhir untuk melihat apa yang terjadi, dan saya tidak kehilangan waktu di sana."
"Jadi saya tahu di mana 0,4 detik yang hilang ... dan jika Anda menambahkannya selama 23 lap, selisihnya cukup banyak!"
Quartararo tidak menampik bahwa hasil kualifikasi tidak menguntungkannya.
Akan tetapi, sang juara bertahan MotoGP menegaskan bahwa inilah hasil maksimal yang bisa diraihnya.
Ritme impresif yang ditunjukkannya pada latihan bebas terakhir tak cukup untuk menambah kepercayaan diri El Diablo.
"Saya bisa memiliki ritme yang lebih bagus daripada pembalap lain, tetapi dalam balapan saya akan berjuang dari belakang," kata Quartararo.
"Jadi masalahnya adalah ini. Kualifikasi sangat penting."
"Posisi keenam adalah hasil yang benar-benar maksimal, tetapi saya pikir kami masih bisa melakukan sesuatu yang hebat saat balapan," ujarnya.
Balapan MotoGP Aragon akan berlangsung selama 23 lap.
Start yang bagus menjadi target Quartararo untuk mengamankan hasil bagus pada balapan MotoGP Aragon.
Jika gagal mengganggu ritme lawan-lawannya dengan berada di depan, Quartararo berpotensi menghadapi bencana.
Tahun lalu Quartararo finis di posisi kedelapan dengan selisih waktu 16,5 detik dari Bagnaia yang menjadi pemenang lomba.
Belum lagi tingginya tekanan ban depan saat berada di belakang rival yang bakal menambah masalah Quartararo dalam lomba.
Demi mewujudkan itu, Quartararo tidak segan tampil agresif.
"Saat start kami harus berhati-hati, tetapi juga agresif karena saya harus mengambil banyak risiko pada lap pertama," tuturnya.
"Jadi saya akan mencoba menghangatkan ban saat lap pemanasan dan kemudian melihat bagaimana hasilnya."
"Saya perlu melakukan overtake agresif dan jika harus mengalami kontak dengan pembalap lain, kami harus melakukannya."
"Akan tetapi ini akan menjadi satu-satunya solusi saya untuk balapan ini," ujar Quartararo.
Quartararo sedang dikejar Bagnaia dalam perburuan posisi pertama di klasemen sementara MotoGP 2022.
Torehan 211 poin milik Quartararo hanya unggul 30 poin dari Bagnaia yang naik ke posisi dua berkat catatan empat kemenangan beruntun.
Balapan MotoGP Aragon akan berlangsung pada Minggu (18/9/2022) pukul 19.00 WIB. Lomba akan disiarkan secara langsung di Trans7 dan SPOTV.
Baca Juga: MotoGP Aragon 2022 - Peluang Menang Bisa Diraih Aleix Espargaro Meski Ducati Mendominasi