Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Kiper andalan timnas U-20 Indonesia, Cahya Supriadi dipastikan absen membela tim lawan Vietnam dalam laga pamungkas Grup F Kualifikasi PIala Asia U-20 2023. Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan beri apresiasi.
Timnas U-20 Indonesia akan kembali melanjutkan perjuangannya di Grup F Kualifikasi Piala Asia U-20 dengan melawan Vietnam di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Minggu (18/9/2022).
Akan tetapi, dalam laga ini Timnas U-20 Indonesia dipastikan tak akan tampil dengan kekuatan penuh.
Sebab kiper andalan skuad Garuda Nusantara, Cahya Supriadi sampai saat ini masih berada di Rumah Sakit (RS) akibat mengalami benturan saat Indonesia lawan Hong Kong.
Baca Juga: Media Vietnam Remehkan Timnas U-20 Indonesia Usai Kehilangan Cahya Supriadi
Cahya Supriadi langsung dilarikan ke RS setelah mengalami benturan tanpa sengaja oleh bek timnas U-20 Indonesia, Rahmat Beri.
Setelah melakukan pemeriksaan secara keseluruhan Cahya Supriadi memang sudah dinyatakan dalam kondisi stabil dan tak ada masalah serius.
Namun, demi memastikan lagi Cahya Supriadi masih berada di RS untuk melakukan pemulihan.
Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan mengaku telah berkomunikasi dengan para pemain timnas U-20 Indonesia jelang lawan Vietnam.
“Secara tim anak-anak sudah siap, tadi malam saya berkomunikasi dengan tim pelatih, untuk komposisi nanti akan diumumkan, tapi saya biasanya tahu komposisi pemain tiga jam sebelum laga,” ujar Mochamad Iriawan kepada awak media termasuk BolaSport.com, di Monas, Jakarta Pusat, Minggu (18/9/2022).
Tak hanya itu, pria yang akrab disapa Iwan Bule tersebut juga berkomunikasi dengan Cahya Supriadi yang sempat mengalami benturan.
Iwan Bule mengatakan bahwa saat ini pemain Persija Jakarta itu masih dalam perawatan.
“Yang pasti tidak bisa bermain yakni Cahya, masih dalam perawatan ltapi kondisi stabil dan tidak ada masalah yang cukup berarti,” kata Iwan Bule.
Lebih lanjut, Iwan Bule menceritakan bahwa sebenarnya Cahya Supriadi ingin bermain membela timnas lawan Vietnam.
Namun, karena masih dalam proses pemulihan, Iwan Bule meminta Cahya untuk istirahat.
Menurutnya dengan istirahat akan membuat kiper andalan timnas U-20 Indonesia itu lebih baik lagi.
Pemain berusia 19 tahun itu diminta untuk tak memaksakan diri.
“Cuma memang harus istirahat meskipun Cahya meminta kepada saya ingin main, tapi saya telfon, dia bilang pak Ketum saya ingin main. Saya sampaikan terserah tim dokter, saya tak bisa maksa,” ucapnya.
Dengan semangat luar biasa Cahya itu, Iwan Bule pun mengapresiasi pemain Persija Jakarta itu.
Baca Juga: Prediksi Susunan Pemain Timnas U-20 Indonesia vs Vietnam - Saatnya Turunkan Sang Top Skor
Menurutnya perjuangannya untuk timnas Indonesia agar tak kebobolan sungguh luar biasa.
“Saya terima kasih kepada Cahya, luar biasa dia membela timnas mengorbankan badannya berbenturan dan menyelamatkan gawang kita. Insya Allah kiper pengganti akan bisa melaksanakan tugas dengan baik,” tuturnya.
Sementara itu, laga melawan Vietnam ini benar-benar akan menjadi langkah penentuan untuk skuad Garuda Nusnatara FC.
Marselino Ferdinan dan kawan-kawan bisa lolos ke babak putaran final Piala Asia U-20 di Uzbekistan itu tergantung hasil lawan Vietnam.