Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jelang Hadapi Persebaya, Pemain Arema FC Digenjot Latihan Fisik di Tengah Jeda Internasional

By Wila Wildayanti - Kamis, 22 September 2022 | 21:30 WIB
Duel klasik Arema FC vs Persebaya Surabaya akan berlangsung pada pekan ke-11 Liga 1 di Stadion Kanjuruhan, Malang, 1 Oktober 2022. (TOMMY NICOLAS/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Pelatih Arema FC, Javier Roca memanfaatkan jeda internasional untuk memaksimalkan persiapan tim jelang menghadapi Persebaya Surabaya.

Seperti di ketahui, Arema FC akan menjamu Persebaya Surabaya dalam laga pekan ke-11 Liga 1 2022-2023 di Stadion Kanjuruhan, Kepanjen, Kabupaten Malang, Sabtu (1/10/2022).

Sebelum menghadapi Persebaya Surabaya, Arema FC memiliki waktu cukup lama.

Hal ini karena bertepatan dengan jeda internasional atau FIFA Matchday.

Sehingga para pemain yang tidak mendapatkan panggilan ke timnas Indonesia bisa beristirahat dan bersantai.

Baca Juga: Bukan Hanya Persib vs Persija, PT LIB Juga Siapkan Laga Big Match Arema FC Kontra Persebaya

Namun, jeda internasional itu tak cukup bisa membuat tim berjulukan Singo Edan itu bersantai.

Bagaimana tidak? pelatih Arema FC itu justru menggenjot latihan fisik para pemainnya.

Javier Roca enggan membiarkan para pemainnya santai.