Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Masih Terlalu Dini Untuk Menilai Kesuksesan Shin Tae-yong Bersama Timnas Indonesia

By Sasongko Dwi Saputro - Jumat, 23 September 2022 | 05:30 WIB
Shin Tae-yong saat memimpin laga timnas U-20 Indonesia vs Vietnam di Kualifikasi Piala Asia U-20 2023. (PSSI)

BOLASPORT.COM - Eks pesepak bola jebolan program Primavera, Supriyono Prima, menuturkan bahwa masih terlalu dini menilai kesuksesan Shin Tae-Yong bersama timnas Indonesia.

Tak bisa dipungkiri timnas Indonesia di bawah asuhan Shin Tae-yong mengalami peningkatan pesat.

Shin Tae-yong berhasil loloskan timnas Indonesia ke Piala Asia di dua kelompok usia selama 2022.

Pertama, Shin Tae-yong sukses antarkan lolos ke timnas Indonesia senior ke putaran final Piala Asia 2023.

Timnas Indonesia lolos dengan predikat runner-up terbaik Kualifikasi Piala Asia 2023.

Terbaru, Shin Tae-yong berhasil mengantarkan timnas U-20 Indonesia ke ajang Piala Asia U-20 2023 Uzbekistan.

Kepastian itu didapatkan timnas U-20 Indonesia besutan Shin Tae-yong seusia menyapu bersih tiga laga Grup F Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 dengan kemenangan.

Adapun lawan-lawan yang dilibas timnas Indonesia yakni, Timor leste (4-0), Hong Kong (5-1), dan Vietnam (3-2).

Dengan demikian, timnas U-20 Indonesia berhasil menyusul skuad senior melaju ke putaran final Piala Asia 2023.