Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Loris Capirossi Ungkap Waktu Ideal Ducati untuk Terapkan 'Team Order'

By Wahid Fahrur Annas - Jumat, 23 September 2022 | 16:10 WIB
Ducati merayakan gelar juara dunia konstruktor setelah balapan seri ke-15 MotoGP Aragon yang digelar di Motorland Aragon, Spanyol, 18 September 2022. (TWITTER.COM/DUCATICORSE)

BOLASPORT.COM - Legenda MotoGP sekaligus mantan pembalap Ducati, Loris Capirossi, berbicara soal peluang gelar juara dunia musim MotoGP 2022.

Loris Capirossi tentu berada di pihak Ducati dan menjagokan Francesco Bagnaia mampu meraih gelar juara.

Bagnaia tertinggal 10 poin dari pimpinan klasemen, Fabio Quartararo (Monster Yamaha Energy).

Tetapi tantangan terbesar Bagnaia justru ada pada Enea Bastianini (Gresini Racing).

Bastianini bahkan berhasil mencuri kemenangan Bagnaia yang sudah di depan mata pada balapan di Aragon.

Baca Juga: Hasil FP1 MotoGP Jepang 2022 - Ducati Mendominasi, Fabio Quartararo Ke-3

Pada MotoGP Jepang 2022, Ducati masih memberi kebebasan untuk Bastianini bertarung, termasuk melawan Bagnaia.

Namun keputusan Ducati tak menerapkan permainan tim alias team order pada saat ini juga dirasa tepat oleh Capirossi.

"Saya rasa saat ini masih ada lima balapan tersisa, jadi ada 125 poin yang harus dibagikan dan secara matematis Enea masih bisa jadi juara," kata Capirossi.