Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Shin Tae-yong akhirnya resmi mengajukan beberapa nama calon pemain naturalisasi untuk timnas U-20 Indonesia. Tim PSSI siap berangkat ke Belanda untuk memproses permintaan pelatih asal Korea Selatan tersebut.
Shin Tae-yong memang mengaku telah memiliki beberapa kandidat untuk calon naturalisasi pemain timnas U-20 Indonesia.
Sebab, proyek pengajuan calon pemain naturalisasi timnas U-20 Indonesia ini sangat dibutuhkan untuk menghadapi Piala Dunia U-20 2023.
Sebelumnya Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan pernah menyatakan bahwa Shin Tae-yong telah mengajukan sebanyak tujuh nama.
Baca Juga: Pulang dari Timnas U-20 Indonesia, Ronaldo Kwateh Ingin Bantu Madura United Jaga Puncak Klasemen
Namun, untuk tujuh nama itu pastinya tak akan semua diproses naturalisasi.
Akan tetapi, mereka akan diseleksi terlebih dahulu oleh pelatih berusia 52 tahun tersebut.
Kepastian terkait pengajuan nama calon pemain naturalisasi ini diungkap oleh Mochamad Iriawan dalam Instagram resminya @mochamadiriawan84.
Menurutnya setelah Shin Tae-yong memimpin pertandingan antara timnas Indonesia melawan Curacao pun langsung ada rapat.