Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Blunder Harry Maguire dan dua penalti mewarnai laga sengit timnas Inggris dan timnas Jerman bermain seri dalam UEFA Nations League.
Matchday pamungkas Liga A Grup 3 UEFA Nations League 2022 mempertemukan duel sengit antara timnas Inggris kontra timnas Jerman pada Selasa (27/9/2022) dini hari WIB.
Bermain di Stadion Wembley, kedua tim bermain imbang dengan skor 3-3 melalui pertandingan yang sengit.
Dikutip BolaSport.com dari laman resmi UEFA, timnas Jerman tampil mendominasi atas timnas Inggris dengan mencatatkan 60 persen penguasaan bola berbanding 40 persen.
Namun, dari segi peluang, The Three Lions lebih unggul dengan membuat 13 percobaan dan 8 di antaranya tepat sasaran.
Sementara timnas Jerman hanya bisa menciptakan 10 peluang dan empat mengarah ke gawang timnas Inggris.
Baca Juga: PIALA DUNIA - Bonus Mewah Timnas Jerman, Bisa Jadi Juragan Minimarket
Jalannya pertandingan
Awal laga kedua tim bermain dengan hati-hati, peluang pertama didapatkan kubu Inggris di menit ke-25.
Melalui skema serangan balik, Luke Shaw mengirimkan umpan terobosan dari sisi kanan pertahanan Jerman dan berhasil diterima dengan baik oleh Raheem Sterling.
Sterling yang berhasil memenangkan adu lari lalu masuk ke dalam kotak penalti dan sukses mengecoh dua bek Jerman.
Sayangnya tendangan kaki kirinya terlalu lemah dan bisa ditepis oleh Marc Andre ter Stegen.
Memasuki menit ke-44, peluang Inggris kembali digagalkan oleh Ter Stegen.
Sterling lagi-lagi gagal memanfatkan peluang saat sudah berhadapan satu lawan satu dengan Ter Stegen.
Harry Kane mengirimkan umpan terobosan dari sisi kanan Jerman dan sepakan kaki kiri Sterling masih terlalu lemah.
Babak pertama ditutup dengan skor tanpa gol antara kedua tim.
Baca Juga: Prancis Diobrak-abrik, Deschamps Justru Kirim Pujian ke Eriksen
Memasuki babak kedua, Inggris membuka peluang terlebih dahulu melalui Sterling di menit ke-49.
Sepakan kaki kanannya dari luar kotak penalti berhasil meluncur ke arah Ter Stegen dan dengan sigap sukses menyelamatkan bola tersebut.
Menit ke-51, Jerman mendapatkan hadiah penalti usai Harry Maguire melanggar Jamal Musiala.
Bermula dari kesalahan Maguire memberikan umpan, bola jatuh di kaki Musiala. Maguire yang berusaha merebut bola tersebut justru kakinya mengenai betis dari Musiala.
Harry Maguire.pic.twitter.com/mMLTIR7KW8
— Midnite Football (@MidniteFtbl) September 26, 2022
Ilkay Guendogan yang maju menjadi eksekutor berhasil menuntaskan tugasnya di menit ke-52.
Sepakan kaki kanannya berhasil mengarah ke sisi kiri gawang Nick Pope yang gagal menghalau bola.
Alih-alih menyamakan kedudukan, Inggris kembali kebobolan di menit ke-67.
Tendangan kaki kiri Kai Havertz dari luar kotak penalti berhasil mengarah ke pojok kanan atas gawang yang tak mampu dijangkau oleh Pope.
Baca Juga: PIALA DUNIA - Gareth Southgate Sadar Nasibnya di Timnas Inggris Ditentukan setelah Piala Dunia 2022
Kai Havertz’s goal vs England… ???? pic.twitter.com/ONwxRMsPoT
— LDN (@LDNFootbalI) September 26, 2022
Inggris bereaksi cukup cepat dengan mencetak gol untuk memperkecil kedudukan di menit ke-72.
Umpan silang yang dikirim Reece James dari sisi kiri pertahanan Jerman dengan mudah dimanfaatkan oleh Luke Shaw yang bebas.
Tendangan kaki kanannya dari jarak dekat mampu melewati di antara kaki dari Ter Stegen.
Tiga menit berselang tepatnya di menit ke-75, Inggris berhasil menyamakan kedudukan.
Bukayo Saka yang baru masuk mengirim umpan ke Mason Mount. Ia tanpa pikir panjang langsung melesakkan bola ke arah kiri gawang yang tak bisa dijangkau Ter Stegen.
Mason Mount’s goal vs Germany… ???? pic.twitter.com/tu5yB7i6fl
— LDN (@LDNFootbalI) September 26, 2022
Baca Juga: Eric Cantona: Man United Harusnya Dipimpin Orang yang Paham Sepak Bola
Menit ke-83, Inggris berbalik unggul setelah mendapatkan hadiah penati usai Jude Bellingham dilanggar oleh Nico Schlotterbeck.
Kane yang menjadi penendang berhasil membuat kedudukan berbalik setelah sepakan kaki kananya mengarah ke pojok kanan atas gawang Ter Stegen.
Apes bagi Inggris, mereka kembali kebobolan setelah Havertz mencetak gol keduanya di menit ke-87.
Bermula dari sepakan jarak jauh Serge Gnabry, Pope gagal menangkap bola dengan baik dan Havertz berhasil menyambar bola dengan kaki kanannya.
Gol tersebut menjadi yang terakhir di pertandingan ini dengan kedua tim bermain imbang dengan skor 3-3.
The spoils are shared after a rollercoaster second half ????#ENGGER pic.twitter.com/tZN2nlKzbF
— Germany (@DFB_Team_EN) September 26, 2022
Inggris 3-3 Jerman (Luke Shaw 72', Mason Mount 75', Harry Kane 83'; Ilkay Guendogan 52'-pen, Kai Havertz 67', 87')
Susunan pemain
Inggris (3-4-2-1): 1-Nick Pope; 6-Harry Maguire, 5-Eric Dier, 4-John Stones (15-Kyle Walker 37'); 3-Luke Shaw, 8-Jude Bellingham (14-Jordan Henderson 90'), 7-Declan Rice, 2-Reece James; 10-Raheem Sterling (19-Mason Mount 66') , 11-Phil Foden (18-Bukayo Saka 66'); 9-Harry Kane
Pelatih: Gareth Southgate
Jerman (4-2-3-1): 22-Marc-Andre ter Stegen; 5-Thilo Kehrer, 15-Niklas Sule, 23-Nico Schlotterbeck, 3-David Raum (20-Robin Gosens 68'); 6-Joshua Kimmich, 21-Ilkay Guendogan; 18-Jonas Hofmann (9-Timo Werner 46'), 14-Jamal Musiala (13-Thomas Mueller 79'), 19-Leroy Sane (10-Serge Gnabry 68'); 7-Kai Havertz (17-Armell Bella-Kotchap 90')
Pelatih: Hansi Flick
Wasit: Danny Desmond Makkelie (Belanda)