Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - AC Milan menjadi salah satu klub yang dirugikan oleh jeda internasional. Mike Maignan dan Theo Hernandez masul ke dalam daftar cedera AC Milan baru-baru ini.
Jeda internasional memang kerap menjadi momok bagi klub-klub Eropa, terutama soal cedera para pemain milik mereka.
AC Milan telah merasakan efek tersebut seiring kabar mengenai Mike Maignan dan Theo Hernandez yang mengalami cedera saat membela timnas Prancis.
Dilansir BolaSport.com dari Football Italia, Mike Maignan dan Theo Hernandez harus dipulangkan lebih cepat karena mengalami cedera.
Mike Maignan mengalami cedera betis dan diperkirakan akan absen selama kurang lebih sebulan.
Kabar tersebut jelas menjadi kabar buruk bagi AC Milan mengingat Maignan merupakan kiper utama I Rossoneri saat ini.
Sementara itu, Theo Hernandez mengalami cedera otot saat berlatih bersama timnas Prancis sebelum berlaga di ajang UEFA Nations League.
Baca Juga: Terancam Kehilangan Marco Asensio, Real Madrid Ingin Pulangkan Si Anak Hilang
Theo pun terpaksa dipulangkan lebih cepat untuk menjalani pemulihan dari cedera ototnya itu.
Menurut laporan yang sama, Theo diharapkan mampu mulai bermain pada minggu depan saat melawan Juventus pada pekan ke-9 Liga Italia 2022-2023.
Apabila pemulihannya berjalan dengan cepat, Theo mungkin bisa bergabung dengan skuad AC Milan saat melawan Chelsea di ajang Liga Champions 2022-2023.
Masuknya Maignan dan Theo ke dalam ruang perawatan membuat daftar cedera AC Milan menjadi makin panjang.
Pasalnya, AC Milan sudah mengalami badai cedera lebih dulu sebelum Maignan dan Theo menyusul ke ruang perawatan.
Ada nama Alessandro Florenzi dan Zlatan Ibrahimovic yang dipastikan akan absen lama karena mengalami cedera parah.
Selain itu, ada juga Ante Rebic dan Divock Origi yang belum bermain penuh pada musim ini karena mengalami masalah dengan kebugaran mereka.
Baca Juga: Kata Sepakat Masih Jauh, Paolo Maldini Akui Proses Perpanjangan Kontrak Rafael Leao Sulit
Akan tetapi, AC Milan juga mendapatkan kabar baik setelah Sandro Tonali dan Davide Calabria mulai berlatih kembali.
Tonali masih berlatih sendiri untuk pemulihan, sementara Calabria sudah mulai bergabung dengan skuad AC Milan.
Kedua pemain andalan I Rossoneri itu diharapkan mampu kembali merumput pada pekan ke-8 Liga Italia 2022-2023 saat melawan Empoli.
Dengan banyaknya pemain yang cedera, Stefano Pioli tentu perlu memutar otak untuk mengakali hal tersebut.
Terlebih lagi, dalam dua pekan ke depan, AC Milan akan menghadapi jadwal yang padat dan bertemu lawan-lawan berat.
Setelah melawan Empoli, AC Milan akan secara bergantian melawan Chelsea dan Juventus di dua ajang berbeda.
AC Milan akan bertemu dengan Chelsea pada matchday ketiga dan keempat babak penyisihan grup Liga Champions 2022-2023.
Baca Juga: Chelsea Ketiban Berkah, Mike Maignan Absen Bela AC Milan akibat Cedera
Pertemuan pertama akan digelar pada Rabu (7/10/2022), sementara pertemuan kedua digelar pada Selasa (11/10/2022).
Di antara kedua laga itu, AC Milan akan menjamu Juventus di Stadion San Siro pada Sabtu (8/10/2022).