Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

PSM Makassar Masih Unbeaten, Bernardo Tavares: Kita Nanti Juga Akan Kalah tetapi Bukan Karena Kesalahan Wasit

By Wila Wildayanti - Kamis, 29 September 2022 | 21:30 WIB
Pelatih PSM Makassar, Bernardo Tavares Fernando Jose (kiri), nampak sempat mengajukan protes ke wasit dalam laga pekan ke-10 Liga 1 2022 di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Banten, 15 September 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Pelatih PSM Makassar, Bernardo Tavares mengaku tak keberatan apabila anak asuhnya menelan kekalahan di Liga 1 2022-2023 ini. Tapi asalkan Juku Eja kalah dengan tim yang memang kualitasnya lebih bagus bukan karena wasit.

PSM Makassar memang sampai pekan ke-11 Liga 1 2022-2023 ini belum juga terkalahkan.

Terbaru PSM Makassar mampu menahan imbang Persis Solo 1-1 pada laga pekan ke-11 di Stadion Manahan, Solo, Kamis (29/9/2022).

Hasil ini pun memperpanjang catatan apik PSM Makassar di Liga 1 musim ini karena belum juga terkalahkan.

Baca Juga: Hasil Liga 1 2022-2023 - Drama Kartu Merah, 10 Pemain Persis Solo Tahan Imbang PSM Makassar

Bahkan tim asal Makassar itu menjadi satu-satunya tim Liga 1 yang memang belum pernah menelan kekalahan.

Menanggapi hal ini, Bernardo Tavares mengaku bahwa sebenarnya tak aada kunci khusus untuk bisa melanjutkan tren positif tersebut.

Menurutnya para pemain memang bekerja keras dengan baik, sehingga mereka belum pernah terkalahkan.

Bernardo Tavares juga mengaku sebenarnya saat pertandingan berlangsung ia tak memikirkan menjadi satu-satunya tim yang tak terkalahkan.