Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kabar Baik Hampiri Persebaya Jelang Lawan Arema FC

By Metta Rahma Melati - Sabtu, 1 Oktober 2022 | 09:50 WIB
Duel klasik Arema FC vs Persebaya Surabaya akan berlangsung pada pekan ke-11 Liga 1 di Stadion Kanjuruhan, Malang, 1 Oktober 2022. (TOMMY NICOLAS/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Kabar baik menghampiri Persebaya Surabaya menjelang melawan Arema FC pada pekan ke-11 Liga 1 2022-2023 di Stadion Kanjuruhan, Kab. Malang, Sabtu (1/10/2022) kick-off pukul 20.00 WIB.

Kabar baik itu ialah Persebaya bisa bermain dengan komposisi yang komplet.

"Alhamdulillah sekarang semua kondisi pemain dalam keadaan yang bagus," kata pelatih Persebaya, Aji Santoso.

"Baru kali ini Persebaya bisa main dengan komposisi yang komplet.

"Sebelumnya sejak pekan pertama sampai kesepuluh tidak pernah komplet," ujarnya.

Persebaya nyaris selalu kehilangan satu hingga beberapa pemain penting sejak Liga 1 2022-2023 bergulir.

Baca Juga: Persikabo 1973 Bekuk Bali United dengan Comeback, Djanur Sebut Bukan Kebetulan

 

Pemain yang tidak bisa tampil karena masalah cedera dan pemanggilan sejumlah pemain ke timnas Indonesia.

Saat ini, bek tengah Leo Lelis dan pemain sayap Higor Vidal sudah bisa dimainkan.