Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - PSSI memastikan untuk kompetisi Liga 1 memang diberhentikan setelah insiden kerusuhan di Stadion Kanjuruhan, Malang yang memakan korban jiwa.
Pertandingan antara Arema FC vs Persebaya Surabaya yang berlangsung di Stadion Kanjuruhan, Malang, Sabtu (1/10/2022) itu menyisakan duka mendalam untuk sepak bola Tanah Air.
Dalam laga yang dimenangkan Persebaya Surabaya 3-2 atas Arema FC itu memakan ratusan korban jiwa.
Sehingga PT Liga Indonesia Baru (LIB) sebagai operator kompetisi pun menghentikan kompetisi untuk sementara waktu.
Baca Juga: Pernyataan Resmi Presiden Arema FC soal Insiden Kanjuruhan yang Menewaskan 129 Orang
Untuk penghentian kompetisi ini dipastikan hanya Liga 1 dan tak berdampak pada kompetisi lainnya.
Bahkan untuk Kualifikasi Piala Asia U-17 2023 juga dipastikan tak terdampak dengan tragedi tragis yang terjadi di Kanjuruhan.
Yunus Nusi mengatakan untuk Liga 2 dan Liga 3 tetap berlangsung.
Hanya saja Yunus Nusi mengingatkan Panitia Pelaksana (Panpel) mengambil langkah-langkah antisipasi.
“Jelas yang dihentikan kompetisi Liga 1 saja. Kompetisi lainnya (Liga 2 dan Liga 3) tetap berlangsung. Tentu saya,” ujar Yunus Nusi kepada awak media termasuk BolaSport.com, di Stadion Madya, Minggu (2/10/2022).