Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Liverpool Imbang Lawan Brighton, Satu Bek Jadi Sasaran Kritik Pedas

By Lariza Oky Adisty - Selasa, 4 Oktober 2022 | 00:00 WIB
Momen para pemain Liverpool melancarkan protes saat laga melawan Brighton & Hove Albion pada lanjutan Liga Inggris 2022-2023. (TWITTER.COM/THEANFIELDWARP)

BOLASPORT.COM - Mantan penyerang Newcastle United dan timnas Inggris, Alan Shearer, mengkritik penampilan salah satu bek Liverpool saat ditahan imbang 3-3 oleh Brighton & Hove Albion. 

Hasil minor diraih runner-up Liga Inggris usim lalu, Liverpool, saat menjamu Brighton & Hove Albion di Anfield, Sabtu (1/10/2022) 

Dua gol cepat yang dicetak Leandro Trossard (menit ke-4, 18') mengejutkan Liverpool di awal babak pertama.

Liverpool berhasil membalikkan keadaan setelah brace Roberto Firmino (33', 54') 

The Reds semakin berada di atas angin ketika  gol bunuh diri Adam Webster (63') bikin skor berbalik 3-2.

Sayangnya, kemenangan yang sudah di depan mata buyar setelah Trossard mencetak hat-trick tujuh menit jelang bubaran.

Satu poin dari hasil ini membuat Liverpool berada di posisi kesembilan klasemen sementara Liga Inggris dengan 10 poin. 

Baca Juga: PIALA DUNIA - Hanya Bayern Muenchen yang Bisa Pecahkan Satu Rekor Juventus di Piala Dunia

Penampilan Kostas Tsimikas dalam laga itu membuat Alan Shearer geleng-geleng kepala. 

Kostas Tsimikas bermain buruk sekali,” kata Shearer, dikutip BolaSport.com dari SportBIble. 

Kostas Tsimikas menjadi starter pada pertandingan itu. 

Namun, ia hanya bertahan di lapangan selama 59 menit sebelum digantikan oleh James Milner. 

Mantan penyerang Newcastle United tersebut bukan cuma mengkritik Tsimikas.  

Alan Shearer menilai Liverpool belum menunjukkan penampilan yang benar-benar bagus pada musim 2022-2023, jika dibandingkan klub lain. 

“Awal musim ini aneh untuk klub-klub besar, dengan Liverpool belum menunjukkan level terbaik mereka," ujar Shearer melanjutkan.

BEN STANSALL / AFP
Eksrepsi Kostas Tsimikas usai menjadi penentu kemenangan Liverpool dalam laga final Piala FA melawan Chelsea, Sabtu (14/5/2022).

Baca Juga: Benfica Vs PSG - Kesempatan Emas Lionel Messi Salip Lagi Rekor Cristiano Ronaldo

"Chelsea pun sama, dan mereka mengalami pergantian manajer.” 

“Manchester United memulai musim dengan buruk, tetapi sudah menunjukkan perbaikan."

"Tottenham Hotspur belum terkalahkan dan selevel dengan Manchester City yang masih menjadi tim yang harus dikalahkan.” 

“Menurut saya Arsenal masih memasang target utama kembali ke 4 Besar sejak 2016. Mereka belum membuat banyak kesalahan,” tutur dia lagi. 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P