Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Timnas U-17 Indonesia Berhasil Menyarangkan Gol ke-9

By Wila Wildayanti - Senin, 3 Oktober 2022 | 21:17 WIB
Pemain timnas U-17 Indonesia sedang menguasai bola dan berusaha ditekel pilar timnas U-17 Guam bernama Brenden Tim Tuey (kanan) dalam laga pekan pertama grup B Kualifikasi Piala Asia U-17 2023 di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, 3 Oktober 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Timnas U-17 Indonesia pesta gol pada laga perdana Grup B Kualifikasi Piala Asia U-17 2023 dengan menyarangkan 9-0 ke gawang Guam di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor, Senin (3/10/2022).

Timnas U-17 Indonesia menjadikan gawang Guam lumbung gol.

Setelah memasuki babak pertama, timnas U-17 Indonesia kembali mencetak gol demi gol.

Babak kedua ini, timnas U-17 Indonesia memulai dengan gol bunuh diri yang didapatkan setelah pemain Guam Gonovan Moss menyarankan gol ke 8.

Baca Juga: Hasil Kualifikasi Piala Asia U-17 2023 - Timnas U-17 Indonesia Pesta 7 Gol atas Guam di Babak I, Arkhan Kaka Quattrick

Gol ke delapan itu dicetak setelahh Gonovan mencoba membuang bola.

Tetapi, bola justru bersarang ke gawang Guam sendiri.

Tak selesai disitu, timnas U-17 Indonesia kembali berhasil menjaga jarak jauh dengan mencetak gol ke-9.

Perubahan yang dilakukan Bima Sakti itu berhasil.

Jehan Pahlevi yang baru dimasukkan menggantikan Arkhan pun langsung mencetak gol ke-49.

Dengan begitu, timnas U-17 Indonesia berhasil menjaga jarak semakin jauh dengan Guam.

Mereka sudah menyarangkan 9 gol ke gawang Guam.

Sementara itu, pada babak pertama, timnas U-17 sendiri sebenarnya telah mencetak 7 gol.

Quattrick dicetak oleh Arkhan Kaka.

Susunan Pemain

Guam (3-4-3): 1-Jacob Toves; 4- Nicolas Chargualaf, 5-Caleb Sablan, 13-Nicholas Moore; 3-Donovan Moss, 6-Erwin Manibusan, 7-Beau Gabriel, 14-Sean ko Halehale; 9-Samuel Stenson, 11-Levi Berg, 22-Brenden Tuey

Cadangan: 2-Justin Raffles Li, 8-Gavin Baker, 10-Riku Ngeschekle Meyar, 12-Raif Sabran R, 15-Landon Miles, 16-Ethan Rioja, 17-Urban Ramirez, 18- John Gomez. 19-David Del Carmen, 20-Kian Isaac Rivera, 21-Myilz John Aquino, 23-Masato Rabago

Pelatih: Samuel San Gil

Timnas U-17 Indonesia (4-4-2): 22-Andrika Fathir Rachman; 2-Rizdjar Nurrviat Subagja, 14-Sultan Zaky Pramana, 20-Habil Abdullah Yafi, 21-Iqbal Gwijangge; 6-Mokhamad Hanif Ramadhan, 9-Muhammad Kafiatur Rizky (Ji Da-bin), 11-Riski Afrisal (Figo 46'), 12-Muhammad Narendra Tegar; 8-Arkhan Kaka (Jehan 46'), 10-Nabil Asyura

Cadangan: 1-ikram Algiffari, 3-Irvansyah Afanda Hermanto, 4-Mohamad Andre Pangestu, 5-Muhammad Afazriel, 7-Figo Dennis Saputrananto, 13-Azzaky Esa Erlangga, 15-Femas Aprian Crespo, 16-Muhamad Gaoshirowi, 17-Ji Da-bin, 18-Jehan Pahlevi, 19-Achmad Zidan Rosyid, 23-Andhika Putra Setia

Pelatih: Bima Sakti

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P