Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, kembali menujukkan balapan yang spektakuler pada MotoGP Thailand 2022, hal tersebut menjadi bukti kondisi fisiknya semakin prima.
MotoGP Thailand 2022 merupakan balapan ketiga bagi Marc Marquez setelah absen cukup lama karena melakukan pemulihan pasca operasi pada lengannya.
Mengawali comeback dengan kurang meyakinkan pada MotoGP Aragon 2022, Marquez menunjukkan tajinya di dua balapan berikutnya yaitu MotoGP Jepang 2022 dan MotoGP Thailand 2022.
Tidak tanggung-tanggung Marquez langsung ngegas dan menyelesaikan balapan di lima besar dalam dua balapan terakhir.
Tempat keempat pada MotoGP Jepang 2022 dan tempat kelima pada MotoGP Thailand menunjukkan bahwa fisik Marquez semakin hari semakin membaik.
Tidak hanya itu pada MotoGP Thailand 2022 akhir pekan lalu yang digelar di Sirkuit Internasional Chang, Buriram, Thailand Minggu (2/10/2022) Marquez sempat mencoba untuk menggusur Francesco Bagnaia untuk mendapatkan podium pertamanya musim ini.
Namun, adanya kawalan dari Johann Zarco membuat Marquez gagal meraih podium.
Usai balapan pada MotoGP Thailand 2022, Marquez mengaku bahwa kondisi fisiknya kini sudah prima dan tidak menjadi halangan lagi.
"Kondisi fisik tidak menjadi kendala, meski saya merasa sedikit lelah," kata Marquez dikutip Bolasport.com dari Corsedimoto, Rabu (5/10/2022).
Baca Juga: Marc Marquez Diprediksi Bisa Podium di Sisa Kejuaraan MotoGP 2022
"Cuaca menyelamatkan hidup saya."
Seperti kita ketahui bersama pada balapan di Sirkuit Internasional Chang akhir pekan lalu, digelar dalam kondisi hujan.
Hal tersebut tampaknya memberikan keuntungan bagi Marquez karena balapan di kondisi hujan tidak begitu menguras tenaga, berbeda dengan menjalani balapan saat cuaca panas.
Usai menjalani balapan mengesankan di Sirkuit Internasional Chang, Marquez langsung menatap seri selanjutnya yaitu MotoGP Australia 2022 yang akan digelar mulai 15-17 Oktober mendatang.
Meski diakui akan sulit menjalani balapan di Sirkuit Philip Island karena tidak cocok dengan karakteristik motor Honda.
Namun, Marquez yang semakin baik secara fisik yakin mampu meraih hasil maksimal dan melanjutkan tren positif yang diraihnya dalam dua balapan terakhir.
"Phillip Island akan menjadi sirkuit yang sulit, apalagi dengan Honda karena titik lemah kami akan terpusat," kata Marquez.
Baca Juga: Usai Balapan di Thailand, Fabio Quartaro: Benar-benar Mimpi Buruk
"Tetapi, bagi saya yang paling penting adalah dari GP Aragon ke GP Thailand saya merasakan langkah maju yang luar biasa dari segi fifik."
Lebih lanjut pembalap yang kerap disapa The Baby Alien tersebut mengatakan bahwa kemungkinan besar akan ada beberapa part baru yang disiapkan untuk MotoGP Australia 2022.
Hal tersebut dilakukan Marquez sebagai langkah awal untuk mempersiapkan motor yang akan digunakan musim depan.
"Itulah tujuannya dan saya tahu bahwa di Australia mungkin Honda akan membawa beberapa suku cadang baru," kata Marquez.
"Mari kita lihat, kita bekerja menuju 2023," tutup Marquez.
Baca Juga: Enea Bastianini Sadar, 3 Balapan Terakhir MotoGP 2022 Akan Sulit