Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Rasa sakit yang sudah mulai berkurang di lengan ditambah motor yang semakin kuat membuat Marc Marquez (Repsol Honda) optimistis menatap MotoGP 2023.
Marc Marquez mulai nyaman dengan motor RC213V usai kembali ke lintasan balap.
Pengembangan RC213V dianggap berjalan sesuai harapan dan kondisi fisiknya yang mulai mengalami peningkatan.
Dari dua hal tersebut, Marquez percaya diri bisa kompetitif lagi pada kejuaraan musim depan.
Pembalap asal Spanyol itu memang berharap bisa membawa Honda berjaya lagi di kelas para raja.
Baca Juga: Joan Mir Kembali pada MotoGP Australia
Selepas dia menepi dari balapan akibat kecelakaan dua tahun lalu, kondisi tim tak terarah dan kesulitan meraih podium.
Bahkan tandem Marquez, Pol Espargaro yang diharapkan bisa melesat malah kesulitan menunggangi RC213V di tahun perdana bersama Honda.
Kini setelah melewati dua tahun dengan kondisi Marquez yang naik turun, Honda berharap The Baby Alien bisa melesat lagi.
Harapan tim pabrikan asal Jepang itu tampaknya mulai terwujud seiring dengan Marquez yang comeback di Aragon pada bulan lalu.