Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Dia yang dinyatakan fit oleh dokter bisa menyelesaikan balapan dengan finis di urutan ke-20.
Pasca balapan di Motegi, Nakagami yang melakukan pemeriksaan rutin ternyata harus mendapatkan operasi kembali karena otot tendon pada jari sobek.
Situasi tersebut membuatnya harus menjalani opeasi dan absen pada balapan di Thailand pada pekan lalu.
LCR Honda akhirnya mengumumkan Tetsuta Nagashima sebagai pembalap pengganti Nakagami.
Debut Nagashima di tim satelit Honda berjalan mulus karena bisa menyelesaikan balapan di kondisi trek basah dengan finis ke-22 di depan adik Valentino Rossi, Luca Marini.
Kini jasa Nagashima dibutuhkan oleh LCR Honda kembali jelang balapan MotoGP Australia.
Pasalnya tim besutan Lucio Cecchinello itu mengumumkan bahwa Nakagami masih harus menjalani pemulihan cedera.
" Tetsuta Nagashima akan menggantikan Takaaki Nakagami pada MotoGP Australia," tulis akun LCR Honda dengan nama @lcr_team di Twitter, Senin (10/10/2022).
"Atas rekomendasi dokter, Taka akan melewatkan GP Australia. Nagashima akan kembali lagi menggantikan rekan senegaranya selagi ia menjalani pemulihan operasi yang ia jalani pasca GP Jepang."
Baca Juga: Berkaca dari Era Valentino Rossi, Motor Ciamik Tak Melulu Bikin Rating MotoGP Apik