Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Indonesia International Challenge 2022 - Hasil Kontras Tunggal Putri Tuan Rumah

By Wahid Fahrur Annas - Rabu, 12 Oktober 2022 | 16:25 WIB
Pebulu tangkis tunggal putri Indonesia, Putri Kusuma Wardani, saat berlaga pada babak 32 besar Indonesia International Challenge 2022 di Platinum Arena, Malang, Jawa Timur, Rabu (12/10/2022) (PBSI)

BOLASPORT.COM - Pebulu tangkis tunggal putri Indonesia, Putri Kusuma Wardani, meraih kemenangan meyakinkan pada ajang Indonesia International Challenge 2022.

Putri Kusuma Wardani bersua wakil Korea, Lee Se-yoon, pada babak 32 besar Indonesia International Challenge 2022 dalam laga yang digelar di Platinum Arena, Malang, Jawa Timur, Rabu (12/10/2022).

Tampil solid sepanjang laga, Putri menang dua gim langsung dengan skor 21-7, 21-13.

Berstatus unggulan pertama, Putri cukup mendominasi jalannya pertandingan.

Meski begitu, Putri tak menggap remeh lawan dan tetap mengeluarkan performa terbaiknya.

Terlebih dukungan keluarga yang hadir langsung membuat Putri lebih bersemangat.

Baca Juga: Chia/Soh Makin Matang Usai Kalahkan Ahsan/Hendra pada Kejuaraan Dunia 2022

"Senang bisa menang, apalagi papa juga ikut menonton langsung dari tribun. Tadi saya main penuh semangat dan tidak mau mengecewakan para pendukung dan papa yang jauh-jauh datang mendukung saya," kata Putri KW seusai laga.

Putri kemudian mengungkapkan kunci kemenangan perdananya.

Juara Orleans Masters 2022 itu menyebut dirinya sangat fokus dan tidak mau lengah, dia sadar bahwa lawannya adalah salah satu andalan Korea untuk saat ini.

"Dia juga pemain terbaik, maka dari itu saya pun harus tampil maksimal dan mengeluarkan semua kemampuan terbaik," tutur Putri.

"Saya tidak boleh lengah. Kemenangan ini pun bisa menjadi modal saya untuk menghadapi partai berikutnya," ucapnya.

Dengan hasil ini, Putri kembali unggul atas Lee dalam jumlah rekor pertemuan menjadi dua kali kemenangan dari tiga pertandingan yang telah dilakoni.

pada babak 16 besar, Putri akan menghadapi wakil Jepang, Riko Gunji.

Hasil positif juga diikuti Ruzana, pemain penghuni Pelatnas Cipayung ini melaju ke babak selanjutnya setelah menang 21-16, 21-15 atas Pornpicha Choeikeewong (Thailand).

Baca Juga: Aula Megah di Dubai Jadi Tuan Rumah Baru Kejuaraan Asia dan Kejuaraan Beregu Asia

Sayangnya dua raihan positif tersebut gagal diikuti tiga pemain andalan tunggal putri Indonesia lainnya, Bilqis Prasista, Komang Ayu Cahya Dewi, dan Siti Sarah Azzahra.

Bilqis harus menelan kekelahan pahit saat bertemu wakil China, Chen Lu.

Sempat memimpin 18-14 pada gim penentuan. Bilqis akhirnya harus takluk dengan skor 21-19, 14-21, 21-23.

"Saya tadi mainnya buru-buru. Saat unggul 18-14, karena kurang tenang, servis saya nyangkut. Dan setelah itu, fokus saya buyar. Mainnya mau buru-buru menyelesaikan pertandingan dan akhirnya malah kalah," tutur Bilqis.

Hasil negatif juga ditunjukkan Komang Ayu Cahya Dewi yang menyerah dari wakil Korea, Jeon Jui.

Adapun kekalahan juga diterima Siti Sarah Azzahra usai dihentikan wakil Negeri Ginseng lainnya, Kim Joo Eun, dengan skor 14-21, 17-21.

Baca Juga: Febriana/Amalia Ditempa agar Kapasitasnya Bisa Dekati Apriyani/Fadia

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P