Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pada 25 menit akhir beberapa pembalap mulai memasuki pit untuk berkoordinasi dengan kru dan mekanik mereka.
Baca Juga: MotoGP Australia 2022 - Dunia Sedang Terbalik untuk Marc Marquez dan Fabio Quartararo
Sampai 20 menit akhir catatan waktu Fabio Quartararo masih bertahan menjadi yang tercepat diikuti oleh Marco Bezzecchi dan Alex Rins.
Pada sesi FP1 di Sirkuit Phillip Island kali ini duo pembalap Ducati Lenovo, Jack Miller dan Francesco Bagnaia masih terlihat kesulitan bersaing untuk mendapatkan waktu tercepat.
Jack Miller dan Francesco Bagnaia berada di luar sepuluh besar sampai sesi FP1 menyisakan 15 menit akhir.
Memasuki 15 menit terakhir duo Repsol Honda, Marc Marquez dan Pol Espargaro menjadi dua pembalap tercepat.
Marc Marquez berhasil memangkas catatan waktunya menjadi 1 menit 30,897 detik sedangkan Pol Espargaro hanya terpaut 0,367 dari Marc Marquez.
Sampai 10 menit terakhir catatan waktu Marc Marquez masih menjadi yang tercepat, disisi lain dua pembalap Ducati Lenovo Jack Miller dan Francesco Bagnaia mulai menunjukkan kekuatan mereka.
Kedua pembalap sudah memasuki sepuluh besar, bahkan Jack Miller berhasil merangsek naik ke posisi keempat dan Francesco Bagnaia posisi keenam.
Sampai sesi FP1 memasuki lima menit akhir Marc Marquez masih menjadi pembalap dengan catatan waktu tercepat diikuti oleh Pol Espargaro dan Fabio Quartararo.