Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kejuaraan Dunia Junior 2022 - Persiapan Sudah Maksimal, Skuad Indonesia Siap Buru Hasil Terbaik

By Wawan Saputra - Jumat, 14 Oktober 2022 | 13:30 WIB
Skuad Indonesia sebelum keberangkatan ke Kejuaraan Dunia Junio 2022, di bandara Internasional Soekarno-Hatta di Tangerang, Jumat (14/10/2022) (DOK. PP PBSI)

Sementara andalan tunggal putri Mutiara Ayu Puspitasari mengaku akan memanfaatkan perjalanan dengan beristirahat.

Mutiara juga mengaku cukup optimis meraih hasil maksimal di Spanyol nanti, apalagi dirinya berhasil keluar sebagai juara pada ajang Internasional Series 2022 dua minggu lalu.

"Perjalanan nanti saya menyiapkan banyak air putih. Harus banyak minum. Selain itu, saya mau memanfaatkannya dengan istirahat," ucap Mutiara.

"Secara persiapan sudah bagus, kemarin dua turnamen di Yogyakarta juga hasilnya cukup baik. Ini menambah kepercayaan diri saya," tutup Mutiara

Baca Juga: Indonesia International Challenge 2022 - Syabda Tumbangkan Mantan Juara Dunia Junior dari China

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P