Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bendera Suporter PSM Makassar Terpampang di Laga Terakhir Ansan Greeners

By Abdul Rohman - Sabtu, 15 Oktober 2022 | 14:45 WIB
Bendera suporter PSM Makassar terpampang dalam Pertandingan Ansan Greeners FC vs Daejeon Citizen FC pada pekan terakhir K-League 2022 sedang berlangsung di Stadion Ansan, Sabtu (15/10/2022). (YOUTUBE)

BOLASPORT.COM - Pertandingan Ansan Greeners FC vs Daejeon Citizen FC dalam pekan terakhir K-League 2022 sedang berlangsung di Stadion Ansan, Sabtu (15/10/2022).

Untuk sementara, Ansan Greeners tertinggal 0-2 dari Daejeon Citizen FC.

Gol Daejeon Citizen FC diciptakan oleh
Leandro (menit ke-14, penalti), Lee Hyun-jin (37').

Baca Juga: Renovasi Stadion-stadion Dimulai Tahun Depan, Menpora Beri Solusi Klub Liga 1 hingga Liga 3

Memasuki babak kedua, tayangan siaran streaming memperlihatkan pemandangan menarik di tribune penonton.

Yaitu bendera yang bertuliskan, "suporter PSM Makassar."

Dengan dipadukan logo PSM Makassar di bagian tengah bendera dan Red Gank (basis suporter PSM Makassar) di bagian kiri.

Baca Juga: Livoli Divisi Utama 2022 - Pasundan Bandung dan BIN Samator Incar Peringkat Pertama

Untuk di bagian kanan tidak terlihat logo apa yang tergambar.

Bendera yang disebut di atas ini bagian dari mendukung salah satu pemain Ansan Greeners, Asnawi Mangkualam.

Baca Juga: MotoGP Australia 2022 - Bagnaia Siap Ambil Risiko demi Libas Quartararo

Mengingat, sebelum berlabuh ke Ansan Greeners, Asnawi Mangkualam memperkuat PSM Makassar.

Pada pertandingan kontra Daejeon Citizen FC, Asnawi Mangkualam tampil sejak awal pertandingan.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P