Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Gol Antoine Griezmann melesatkan Atletico Madrid di klasemen Liga Spanyol untuk memepet Real Madrid dan Barcelona, sedangkan Edinson Cavani sukses pecah telur bersama Valencia.
Dua kejadian tersebut menghiasi lanjutan pekan ke-9 Liga Spanyol 2022-2023 pada Sabtu (15/10/2022).
Satu gol Antoine Griezmann cukup memenangkan Atletico Madrid atas Athletic Bilbao dan mendekatkan Los Rojiblancos dengan duo teratas klasemen, Real Madrid serta Barcelona.
Adapun Edinson Cavani berhasil mengukir gol debut sejak bergabung dengan Valencia saat berjumpa Elche.
Khusus buat Griezmann, lesakannya sarat makna karena melahirkan milestone gol ke-100 miliknya di Liga Spanyol bersama Atletico Madrid.
Gol tersebut lahir pada awal babak kedua yang diawali pergerakan impresif Alvaro Morata.
Setelah menerobos ke sisi kanan kotak penalti lawan, Morata melepaskan umpan mendatar yang disambar kaki Griezmann.
Arah tembakan langsung striker Prancis itu tak bisa ditebak kiper musuh dan menyebabkan bola bersarang mulus ke jala.
Secara detail, rekor 100 gol Antoine Griezmann di Atletico terbagi ke dalam dua periode.
Pada masa bakti pertama (2014-2019), dia membuat 94 gol dalam 180 penampilan LaLiga.
Sisa 6 gol dicetaknya dalam periode kedua yang diawali sejak musim lalu melalui 35 partai.
Kemenangan minimalis ini cukup membawa Atletico menyalip Bilbao untuk menduduki peringkat ketiga di klasemen sementara Liga Spanyol.
Bermodalkan 19 poin, armada Diego Simeone kini cuma terpaut 3 angka dari Real Madrid dan Barcelona.
100 - Antoine Griezmann ???????? has scored his 100th goal for @atletienglish in @LaLigaEN, becoming the club's sixth player to reach this figure in the competition.
Rojiblanco. pic.twitter.com/2UMz3WT4kF
— OptaJose (@OptaJose) October 15, 2022
Dua raksasa tersebut memiliki 22 poin dan keberadaan mereka di urutan dua teratas cuma dibedakan selisih gol.
Namun, Madrid dan Barca masih berpeluang menjauh lagi dari Atletico jika mengais hasil yang mereka harapkan lewat duel el clasico, Minggu (16/10/2022) malam ini WIB.
Baca Juga: Cristiano Ronaldo Sah Jadi CR700, dari Moreirense ke Everton Cetak 700 Gol dalam 20 Tahun
Sementara itu, pada duel lain di Mestalla, Edinson Cavani akhirnya menancapkan namanya di daftar pencetak gol Liga Spanyol bersama Valencia.
Dalam laga Valencia vs Elche, bomber veteran Uruguay mengukir brace alias dua gol dalam tempo 6 menit jelang turun minum.
Dwigol tersebut merupakan lesakan pertama dan kedua bagi Cavani sejak direkrut Valencia dengan status bebas transfer di bursa pemain, akhir Agustus lalu.
Pemain beralias Sang Matador meraihnya dalam penampilan keempat di Liga Spanyol 2022-2023.
Dengan begitu, Cavani kini termasuk pemain langka yang berhasil menorehkan gol di 4 dari 5 liga top Eropa, yakni Liga Italia (untuk Napoli), Liga Prancis (PSG), Liga Inggris (Man United), dan kini Liga Spanyol (Valencia).
Hanya, sumbangan brace Edinson Cavani tak cukup menghadirkan tripoin karena Valencia mengakhiri laga dengan skor seri 2-2.
Edinson Cavani has now scored in four of Europe's top five leagues ????
???????? LaLiga
— ESPN FC (@ESPNFC) October 15, 2022
???????? Ligue 1
???????? Serie A
???????????????????????????? Premier League pic.twitter.com/hn5VcTW0e1
Hasil Liga Spanyol pekan 9 hingga Sabtu (15/10/2022)
Vallecano 0-0 Getafe
Girona 1-1 Cadiz (Cristhian Stuani 90+11'-pen./Alex Fernandez 46')
Valencia 2-2 Elche (Edinson Cavani 41'-pen., 45+7'/Pere Milla 29'-pen., 65')
Mallorca 0-1 Sevilla (Nemanja Gudelj 53')
Bilbao 0-1 Atletico Madrid (Antoine Griezmann 47')
Klasemen Liga Spanyol