Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jadwal MotoGP Malaysia 2022 - Match Point Pertama Pecco Bagnaia

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Senin, 17 Oktober 2022 | 10:30 WIB
Pembalap Ducati, Francesco Bagnaia, berpeluang mengunci gelar juara pada MotoGP Malaysia 2022. (MOTOGP.COM)

BOLASPORT.COM - Gelar juara MotoGP 2022 untuk pertama kalinya bisa diamankan. Kesempatan berada di tangan pembalap Ducati Lenovo, Francesco Bagnaia, pada MotoGP Malaysia 2022.

Seri balap ke-19 MotoGP Malaysia akan bergulir di Sirkuit Sepang, Malaysia, pada akhir pekan ini, 21-23 Oktober 2022.

Sorotan tertuju kepada Francesco Bagnaia yang berpeluang mengunci gelar juara pada balapan MotoGP Malaysia.

Momentum emas didapatkan Bagnaia setelah balapan MotoGP Australia yang berlangsung pada akhir pekan lalu.

Gagal finisnya pesaing terbesar, Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha), dan posisi tiga yang diraihnya membawa Bagnaia memuncaki klasemen sementara MotoGP 2022.

Bagnaia kini mengoleksi 233 poin. Secara matematis hanya tersisa tiga pembalap yang harus ditendangnya untuk menjadi juara.

Mereka adalah Quartararo (-14 poin), Aleix Espargaro dari tim Aprilia Racing (-27 poin), dan Enea Bastianini (-42 poin).

Bastianini menghadapi tantangan terbesar karena dia butuh Bagnaia finis di luar posisi delapan besar sebagai syarat minimal.

Adapun bagi Bagnaia, kemenangan menjadi jalan paling pasti untuk mengunci gelar juara dunia dengan satu-satunya syarat ekstra adalah Quartararo gagal finis tiga besar.

Baca Juga: Update Klasemen MotoGP 2022 - Bagnaia Geser Quartararo di Puncak, Marquez Tetap