Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Man United Vs Spurs - Erik ten Hag Bodo Amat dengan Hattrick Cristiano Ronaldo, Tak Jaminan Starter!

By Guntur Aji Bayu Riyanto - Rabu, 19 Oktober 2022 | 14:15 WIB
Pelatih Manchester United, Erik ten Hag, masa bodoh dengan hattrick Cristiano Ronaldo ke gawang Tottenham Hotspur musim lalu sehingga tak menjadi jaminan bakal memainkannya sebagai starter. (TWITTER.COM/MAN_UTD_VIEWS)

BOLASPORT.COM - Pelatih Manchester United, Erik ten Hag, masa bodoh dengan hattrick Cristiano Ronaldo ke gawang Tottenham Hotspur musim lalu sehingga tak menjadi jaminan bakal memainkannya sebagai starter.

Manchester United akan menjamu Tottenham Hotspur di Stadion Old Trafford pada pertandingan pekan ke-12 Liga Inggris 2022-2023.

Duel akbar Manchester United versus Tottenham Hotspur bakal dihelat pada hari Rabu (19/10/2022) waktu setempat atau Kamis pukul 02.15 dini hari WIB.

Pada pertemuan terakhir kedua tim tersebut, Manchester United sukses mengalahkan Tottenham Hotspur dengan skor ketat 3-2 di Old Trafford.

Cristiano Ronaldo menjadi aktor utama dalam keberhasilan Manchester United menggulung Tottenham Hotspur di kandang sendiri.

Megabintang asal Portugal tersebut berhasil memborong ketiga gol kemenangan Man United ke gawang Spurs.

Cristiano Ronaldo mencetak gelontoran golnya ke gawang Spurs pada menit ke-12, 38', dan 81'.

Sementara itu, dua gol balasan Spurs tercipta melalui Harry Kane (35') dan gol bunuh diri Harry Maguire (72').

Kendati demikian, hattrick Ronaldo ke gawang Spurs justru tidak menjadi patokan Erik ten Hag untuk menjadikan CR7 sebagai starter pada duel nanti.

Baca Juga: Benzema Raih Ballon d'Or 2022, Cristiano Ronaldo Posisi 20, Lionel Messi Hilang Ditelan Bumi