Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Final Denmark Open 2022 - Lawan Kocar-kacir, Chen/Jia Juara

By Agung Kurniawan - Minggu, 23 Oktober 2022 | 19:24 WIB
Atlet bulutangkis ganda putri China, Chen Qing Chen dan Jia Yifan, saat ditemui awak media di Istora Senayan, Jakarta, 17 Juni 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Ganda putri China, Chen Qing Chen/Jia Yi fan berhasil keluar sebagai juara pada ajang Denmark Open 2022.

Chen Qing Chen/Jia Yi Fan melaju ke babak final Denmark Open 2022 pada Minggu (23/10/2022) dengan melawan pasangan Korea Selatan, Baek Ha-na/Lee So-hee.

Tampil di Jyske Bank Arena, Ondense, Denmark, Chen/Jia menang 21-12, 21-15 dalam tempo 40 menit.

Dengan kemenangan ini, Chen/Jia telah meraih total enam medali emas sepanjang tahun 2022 ini.

Jalannya pertandingan

Kedua pasangan ganda putri tersebut langsung menampilkan tensi panas sejak awal gim pertama dimulai.

Chen/Jia langsung mengambil alih momentum dengan membukukan keunggulan dua angka atas Baek/Lee.

Tidak ingin kalah, Baek/Lee berhasil mengimbangi permainan Chen/Jia sebanyak dua kali.

Namun, pasangan China tersebut masih tampil solid untuk menutup interval gim pertama dengan skor 11-9.