Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Empat faktor ini bisa membuat Senegal patut diperhitungkan sebagai salah satu tim kuda hitam di Piala Dunia 2022.
Timnas Senegal akan berangkat ke Piala Dunia 2022 dengan optimisme tinggi.
Status sebagai kampiun Piala Afrika 2021 menjadi motivasi mereka untuk berbicara banyak pada gelaran di Qatar.
Banyak faktor yang membuat Senegal diyakini bakal memberi kejutan dan menjadi kuda hitam, mulai dari meratanya para pemain berkualitas yang mentas di liga-liga top Eropa hingga semangat Piala Dunia 2002 yang dibawa sebagai motivasi tambahan.
Skuad asuhan Alio Cisse ini setidaknya punya cara-cara untuk bisa membuat negara lain patut waspada.
Senegal tergabung di Grup A bersama tuan rumah Qatar, Ekuador, dan salah satu unggulan, Belanda.
Dikutip BolaSport.com dari Republic World, berikut empat faktor yang bisa membuat Senegal melaju jauh di Piala Dunia 2022.
1. Pecahnya kutukan