Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

PIALA DUNIA - Senegal Punya Ambisi Besar di Qatar, 4 Faktor Ini Buat The Lions of Teranga Patut Diperhitungkan

By Khasan Rochmad - Selasa, 25 Oktober 2022 | 15:00 WIB
Sadio Mane (10) memimpin skuad timnas Senegal saat bertemu Mesir di kualifikasi Piala Dunia 2022 di Kairo (25/3/2022). (KHALED DESOUKI/AFP)

BOLASPORT.COM - Empat faktor ini bisa membuat Senegal patut diperhitungkan sebagai salah satu tim kuda hitam di Piala Dunia 2022.

Timnas Senegal akan berangkat ke Piala Dunia 2022 dengan optimisme tinggi.

Status sebagai kampiun Piala Afrika 2021 menjadi motivasi mereka untuk berbicara banyak pada gelaran di Qatar.

Banyak faktor yang membuat Senegal diyakini bakal memberi kejutan dan menjadi kuda hitam, mulai dari meratanya para pemain berkualitas yang mentas di liga-liga top Eropa hingga semangat Piala Dunia 2002 yang dibawa sebagai motivasi tambahan.

Skuad asuhan Alio Cisse ini setidaknya punya cara-cara untuk bisa membuat negara lain patut waspada.

Senegal tergabung di Grup A bersama tuan rumah Qatar, Ekuador, dan salah satu unggulan, Belanda.

Dikutip BolaSport.com dari Republic World, berikut empat faktor yang bisa membuat Senegal melaju jauh di Piala Dunia 2022.

Baca Juga: Jadwal Piala Dunia 2022 Grup C - Lionel Messi dkk Ditunggu Arab Saudi di Laga Pembuka, Polandia dan Meksiko Saling Gelut

1. Pecahnya kutukan

TWITTER.COM/MUHAMMAD_LAMINE
Sadio Mane dengan trofi Piala Afrika 2021 usai mengalahkan Mesir yang diperkuat Mohamed Salah di final.

Senegal berhasil memecahkan kutukan dengan menjuarai Piala Afrika 2021 untuk kali pertama sepanjang sejarah.

Beban sebagai negara Afrika terbaik tetapi tak pernah menang di turnamen besar akhirnya berhasil dibuktikan dengan trofi tersebut.

Kini, dengan meratanya para pemain berkualitas, keikutsertaan Senegal untuk kali ketiga secara beruntun ini bakal menjadi ajang pembuktian.

2. Koneksi Pemain Chelsea

TWITTER.COM/ABSOLUTECHELSEA
Edouard Mendy (kiri) berfoto bersama Kalidou Koulibaly mengenakan seragam Chelsea.

Lini pertahanan Senegal menjadi salah satu yang terkuat sebab dihuni dua pemain Chelsea, yakni kiper Edouard Mendy dan bek Kalidou Koulibaly.

Keduanya berperan besar menjadi tembok pertahanan Senegal merengkuh Piala Afrika 2021.

Dengan performa keduanya yang teruji di Chelsea, maka ini akan menjadi keunggulan bagi Senegal untuk mengarungi Piala Dunia 2022.

Baca Juga: Prediksi Piala Dunia - Kesempatan Terakhir Generasi Emas Belgia Raih Supremasi Tertinggi

3. Aktor Utama

TWITTER.COM/OPTUSSPORT
Sadio Mane ketika merayakan golnya untuk timnas Senegal.

Sadio Mane akan menjadi sorotan bersama Senegal sebab puncak performanya terlihat menjanjikan dalam beberapa tahun ke belakang.

Salah satu pemain terbaik Senegal dalam generasinya harus membuat dampak besar sebagai kapten tim maupun ujung tombak serangan.

Mane akan disokong oleh Ismaila Sarr, Boulaye Dia, dan Famara Diedhiou untuk memborbardir pertahanan lawan.

4. Memori indah Piala Dunia 2002

TWITTER.COM/CBSSPORTSGOLAZO
Alio Cisse (kanan) saat merayakan keberhasilan timnas Senegal mengalahkan timnas Prancis di babak grup Piala Dunia 2002.

Penampilan terbaik Senegal adalah pada saat menjalani debutnya di Piala Dunia 2002 Korea Selatan dan Jepang.

Senegal mampu mengalahkan jawara bertahan saat itu, Prancis, di babak grup dan mampu melaju hingga perempat final.

Pencapaian tersebut adalah kali kedua dari benua Afrika setelah Kamerun mencatatkannya pada Piala Dunia 1990.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P