Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Chelsea berhasil lolos ke babak 16 besar Liga Champions 2022-2023 setelah menang tipis di kandang RB Salzburg pada babak penyisihan grup.
Chelsea menjalani matchday 5 babak penyisihan Grup E Liga Champions 2022-2023 dengan bertandang ke kandang RB Salzburg di Stadion Salzburg, Selasa (25/10/2022) waktu setempat atau malam hari WIB.
Dilansir BolaSport.com dari laman resmi UEFA, Chelsea mendominasi jalannya laga dengan penguasaan bola mencapai 66 persen.
Selain itu, Chelsea juga berhasil melepaskan 14 tembakan dengan 10 di antaranya mengarah tepat ke gawang RB Salzburg.
Adapun RB Salzburg juga mampu melepaskan 15 tembakan dengan enam di antaranya mengarah tepat ke gawang Chelsea.
Jalannya Pertandingan
Bertindak sebagai tuan rumah, Chelsea mendominasi jalannya pertandingan dengan penguasaan bola mencapai 67 persen di 15 menit pertama.
Akan tetapi, meskipun mendominasi penguasaan bola, Chelsea belum membahayakan gawang RB Salzburg sama sekali.
Hingga pertandingan berjalan 15 menit saja, Chelsea belum melepaskan satu pun tendangan ke arah gawang RB Salzburg.
Chelsea baru mendapatkan peluang pertama mereka pada menit ke-23 dan langsung berbuah gol.
Berawal dari kesalahan Max Woeber yang melakukan clearance tidak sempurna, bola justru jatuh ke kaki Mateo Kovacic.
Tanpa perlu ancang-ancang, Kovacic langsung melepaskan tendangan kaki kiri yang mengarah ke pojok kanan atas gawang RB Salzburg.
Kiper Philipp Koehn, yang sudah mati langkah, hanya bisa melihat bola menjebol gawangnya. Skor 1-0 untuk keunggulan Chelsea.
????????#ChampionsLeague - Group E????????
Goal!⚽️????????Salzburg 0-1 Chelsea????????????????????????????
Mateo Kovačić 23'FOLLOW @Sp0rtsmedia FOR MORE GOAL HIGHLIGHTS???????? #RBLCHE #UCLpic.twitter.com/KORN5e1OMf
— Sportsmedia ❁ (@Sp0rtsmedia) October 25, 2022
Usai mencetak gol pertama, Chelsea langsung menciptakan banyak peluang untuk menggandakan keunggulan.
Tiga menit kemudian, Chelsea hampir mencetak gol kedua melalui sundulan Pierre-Emerick Aubameyang.
Beruntung bagi Salzburg, Koehn masih bisa menepis bola sundulan Aubameyang dan mencegah terjadinya gol kedua The Blues.
Koehn kembali menjadi halangan bagi Chelsea untuk mencetak gol kedua setelah berhasil menggagalkan sundulan Kai Havertz di depan gawang pada menit ke-36.
Meski terus menekan lini belakang RB Salzburg, Chelsea belum mampu menambah keunggulan mereka.
Hingga peluit akhir babak pertama berbunyi, skor 1-0 untuk keunggulan Jorginho dkk belum berubah sama sekali.
Di babak kedua, RB Salzburg langsung tampil menyerang untuk menyamakan kedudukan.
Hasilnya, Junior Adamu berhasil mencetak gol penyeimbang pada menit ke-49 dengan memanfaatkan umpan silang dari Max Woeber.
Adamu hanya perlu melakukan tap in dengan kaki kanan dan mampu memperdaya Kepa Arrizabalaga.
????????#ChampionsLeague - Group E????????
Goal!⚽️????????Salzburg [1]-1 Chelsea????????????????????????????
Junior Chukwubuike Adamu 49'FOLLOW @Sp0rtsmedia FOR MORE GOAL HIGHLIGHTS???????? #UCL #RBLCHE #SALCHEpic.twitter.com/NpenuG56il
— Sportsmedia ❁ (@Sp0rtsmedia) October 25, 2022
Skor pun berubah menjadi sama kuat 1-1 untuk kedua tim di babak kedua.
Usai gawang mereka kebobolan, Chelsea berusaha untuk mencetak gol kedua agar kembali unggul.
Pada menit ke-53, Jorginho hampir saja menjebol gawang RB Salzburg lewat sundulannya.
Namun, bola yang hampir masuk ke dalam gawang Koehn berhasil dihalau oleh Junior Adamu dan gagal berbuah gol bagi Chelsea.
Baca Juga: RB Salzburg Vs Chelsea - Badai Berlanjut, Satu Lagi Pemain The Blues Cedera
RB Salzburg berusaha untuk meraih poin penuh pada pertandingan kali ini dengan menambah daya gedor mereka.
Pada menit ke-61, pelatih RB Salzburg, Matthias Jaissle, memasukkan Benjamin Sesko untuk menggantikan Luka Sucic.
Namun, bukannya mencetak gol, gawang tuan rumah justru jebol lagi pada menit ke-64 lewat gol Kai Havertz.
????????#ChampionsLeague - Group E????????
Goal!⚽️????????Salzburg 1-[2] Chelsea????????????????????????????
Kai Havertz 64'FOLLOW @Sp0rtsmedia FOR MORE GOAL HIGHLIGHTS???????? #UCL #SALCHEpic.twitter.com/Z7glFFpRER
— Sportsmedia ❁ (@Sp0rtsmedia) October 25, 2022
Memanfaatkan umpan dari Christian Pulisic, Havertz melepaskan tendangan placing kaki kiri dari luar kotak penalti.
Bola, yang mengarah ke pojok kanan atas gawang RB Salzburg dan sempat membentur mistar gawang, tidak mampu diantisipasi dengan baik oleh Koehn.
The Blues kembali unggul 2-1 atas RB Salzburg di Stadion Salzburg dini hari ini.
Di sisa waktu babak kedua, RB Salzburg terus berupaya untuk menyamakan kedudukan.
Baca Juga: PIALA DUNIA - Keluhkan Padatnya Jadwal, Kapten Chelsea: Banyak Pemain Khawatir Cedera
Akan tetapi, hingga peluit panjang berbunyi, skor 2-1 untuk kemenangan Chelsea tidak berubah sama sekali.
Dengan kemenangan tipis atas RB Salzburg itu, Chelsea dipastikan berhasil lolos ke babak 16 besar Liga Champions 2022-2023.
Adapun penentuan juara dan runner-up grup nantinya akan ditentukan pada matchday terakhir yang berlangsung pada pekan depan.
RB Salzburg 1-2 Chelsea (Junior Adamu 49'; Mateo Kovacic 23', Kai Havertz 64')
Berikut susunan pemain RB Salzburg vs Chelsea yang dikutip BolaSport.com dari laman resmi UEFA:
RB Salzburg (4-3-1-2): 18-Philipp Koehn; 70-Amar Dedic, 95-Bernardo, 31-Strahinja Pavlovic, 39-Maximilian Woeber (17-Andreas Ulmer 78'); 13-Nicolas Seiwald, 27-Lucas Gourna-Douath, 14-Maurits Kjaergaard; 21-Luka Sucic (30-Benjamin Sesko 61'); 9-Junior Adamu (8-Dijon Kameri 82'), 77-Noah Okafor (23-Roko Simic 78')
Pelatih: Matthias Jaissle
Chelsea (3-4-1-2): 1-Kepa Arrizabalaga; 14-Trevoh Chalobah, 6-Thiago Silva, 32-Marc Cucurella; 10-Christian Pulisic (28-Cesar Azpilicueta 75'), 8-Mateo Kovacic (12-Ruben Loftus-Cheek 68'), 5-Jorginho, 17-Raheem Sterling (19-Mason Mount 88'); 23-Conor Gallagher (22-Hakim Ziyech 88'); 29-Kai Haverts, 9-Pierre-Emerick Aubameyang (18-Armando Broja 75')
Pelatih: Graham Potter
Wasit: Sandro Schaerer (Swiss)