Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Lionel Messi sedang dalam perjalanan menuju gelar raja gol sepanjang masa Liga Champions, menggusur Cristiano Ronaldo yang tidak bergerak ke mana-mana.
Jarak Lionel Messi dengan Cristiano Ronaldo di daftar raja gol sepanjang masa Liga Champions terkikis selepas laga Paris Saint-Germain vs Maccabi Haifa.
Dalam matchday 5 Grup H di Parc des Princes, Selasa (25/10/2022), PSG menyikat wakil Israel tanpa ampun dengan skor masif 7-2.
Lionel Messi berpijar dengan ukiran dua gol dan dua assist.
Gol pertamanya lahir melalui tembakan sisi luar kaki kirinya yang memesona.
Adapun lesakan kedua paling yahud karena tercipta dari tendangan di luar kotak penalti setelah bekerja sama satu-dua nan elok bersama Kylian Mbappe.
Baca Juga: Lionel Messi Makin Moncer, Ini Deretan Rekor Mentereng La Pulga Usai Bawa PSG Bekuk Maccabi Haifa
Aksi brilian sang superstar dilengkapi brace Mbappe, satu gol Neymar dan Carlos Soler, serta bunuh diri pemain lawan, Sean Goldberg.
Berkat ukiran dwigol di pertandingan ini, Lionel Messi menajamkan rekor torehannya menjadi 129 butir di Liga Champions.