Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

PSSI Yakin Timnas U-20 Indonesia Bakal Melaju Jauh di Piala Asia U-20 2023

By Sasongko Dwi Saputro - Rabu, 26 Oktober 2022 | 19:15 WIB
Selebrasi Marselino Ferdinan pada laga timnas U-20 Indonesia vs Vietnam di Kualifikasi Piala Asia U-20 2023. (PSSI)

BOLASPORT.COM - Inilah harapan PSSI usai timnas U-20 Indonesia dipastikan satu grup dengan tuan rumah Piala Asia U-20 2023, Uzbekistan.

Timnas U-20 Indonesia dipastikan bakal satu grup dengan Uzbekistan, Irak, dan Suriah di Piala Asia U-20 2023.

Tentu, timnas U-20 Indonesia jadi satu-satunya tim yang mengantongi predikat juara grup.

Sementara Uzbekistan merupakan tuan rumah Piala Asia U-20 2023.

Irak dan Suriah sendiri datang sebagai runner-up terbaik dalam ajang Kualifikasi Piala Asia U-20 2023.

Direktur Teknik PSSI Indra Sjafri punya harapan akan hasil drawing Piala Asia U-20 tahun depan.

Pihaknya berharap agar timnas U-20 Indonesia punya bekal persiapan yang bagus menjelang Piala Dunia U-20 2023.

Seperti yang diketahui, Indonesia akan jadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2023.

Karena itu, ajang Piala Asia U-20 bakal digunakan sebagai ajang pemanasan untuk gelaran akbar sedunia untuk tingkat kelompok umur tersebut.