Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

PIALA DUNIA - Wayne Rooney: Inggris Bisa Melangkah Sampai ke Babak Final

By Lariza Oky Adisty - Kamis, 27 Oktober 2022 | 06:30 WIB
Gareth Southgate berbicara dengan pemainnya dalam duel semifinal Euro 2020 antara timnas Inggris vs Spanyol di Wembley, London (7/7/2021). (PAUL ELLIS/AFP)

BOLASPORT.COM - Mantan kapten timnas Inggris, Wayne Rooney, yakin negaranya sanggup melangkah jauh di Piala Dunia 2022, bahkan ke babak final. 

Timnas Inggris akan bertanding di Piala Dunia 2022 yang berlangsung pada 20 November-18 Desember mendatang di Qatar. 

The Three Lions datang dengan status sebagai salah satu tim unggulan pada turnamen empat tahunan tersebut. 

Hanya saja, juara Piala Dunia 1966 itu juga tidak lepas dari sorotan, terutama karena penampilan buruk mereka di UEFA Nations League. 

Timnas Inggris tersisih dari UEFA Nations League sebagai juru kunci klasemen Liga A Grup 3 dan kalah bersaing dari Italia, Jerman, dan Hongaria. 

Wayne Rooney yang menyumbangkan 53 gol tetap optimistis dengan kans skuad Gareth Southgate di Qatar nanti. 

“Inggris punya skuad yang bisa melaju ke final dan juara. Namun, di Piala Dunia 2022 masih ada tim-tim seperti Argentina, Brasil, dan Prancis,” kata Wayney Rooney, dikutip BolaSport.com dari Gulf News. 

Baca Juga: PIALA DUNIA - Anak Buah Shin Tae-yong Dijagokan Jadi Bintang di Qatar

“Menurut saya Inggris butuh sedikit keberuntungan,” ucap Rooney menambahkan. 

Wayne Rooney juga menilai Inggris tidak akan kesulitan menyesuaikan diri dengan perubahan jadwal Piala Dunia 2022 yang bergeser ke akhir tahun. 

Penyelenggaraan Piala Dunia 2022 memang berbeda dari Piala Dunia edisi-edisi sebelumnya yang berlangsung pada musim panas atau pertengahan tahun. 

“Bertanding pada bulan November akan baik-baik saja. Tentu jadwal ini berbeda dari yang biasanya, tetapi di sisi lain para pemain juga akan berada dalam kondisi terbaik,” ujar Rooney melanjutkan.  

“Kalau mengacu kepada statistik, bulan November hingga Februari adalah puncak performa setiap pemain.” 

“Dengan begitu, kita bisa saja melihat salah satu Piala Dunia terbaik dari sisi kualitas dan energi,” ucap dia. 

Salah satu hal yang menjadi perhatian Rooney untuk Inggris adalah isu di lini belakang.

ANDY RAIN
Duel antara Thomas Mueller dan Bukayo Saka saat timnas Inggris dan timnas Jerman bentrokdi EURO 2020 yang berlangsung di Stadion Wembley pada 29 Juni 2021

Baca Juga: PIALA DUNIA - Prancis Dapat Kabar Kepastian Nasib Raphael Varane

Timnas Inggris kehilangan Reece James karena cedera, dan Kyle Walker belum pulih. Rooney menyarankan Trent Alexander-Arnold sebagai alternatif terbaik untuk posisi bek kanan. 

“Trent bek kanan terbaik Inggris. Kontribusinya dalam menyerang tidak bisa dilakukan bek lain,” tutur Rooney.

“Dalam perspektif sebagai pelatih, saya selalu ingin mencoba bermain menyerang dan memainkan pilar terbaik. Trent jelas masuk kategori pemain terbaik.” 

“Kieran Trippier juga fantastis, tetapi menurut saya Inggris harus memainkan Trent untuk memberi ancaman saat menyerang lawan,” ujar Rooney mengakhiri.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P