Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

French Open 2022 - Saatnya Akhiri Kutukan, Fikri/Bagas

By Wahid Fahrur Annas - Kamis, 27 Oktober 2022 | 15:00 WIB
Pasangan ganda putra Indonesia, Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana, setelah menyelesaikan pertandingan babak kesatu Japan Open 2022 di Osaka, Jepang, Selasa (30/8/2022). (DOK. PP PBSI)

BOLASPORT.COM - Pasangan ganda putra Indonesia, Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana, berambisi melangkah jauh pada French Open 2022.

Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana menjadi salah satu wakil Indonesia yang berlaga pada babak 16 besar French Open 2022.

Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana lolos setelah mengalahkan wakil Malaysia, Tan Kian Meng/Tan Wei Kiong, dengan skor 21-19, 21-12.

Fikri/Bagas akan bersua pasangan ganda putra asal Malaysia yang kini menduduki peringkat 10 besar dunia, Goh Sze Fei/Nur Izzuddin Rumsani.

Bagi Fikri/Bagas, pertandingan ini tak sekadar untuk melaju ke babak berikutnya. Ada tren negatif yang masih berusaha diakhiri Fikri/Bagas.

Seperti diketahui, Fikri/Bagas mengalami pasang surut performa sejak membuat sensasi dengan menjuarai turnamen akbar, All England Open 2022.

Dalam 11 turnamen individu terakhir, tepatnya sejak Korea Open 2022, Fikri/Bagas bahkan tak pernah sekalipun menembus babak perempat final.

Terakhir adalah Denmark Open 2022.

Fikri/Bagas dihentikan pasangan andalan India, Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty, dalam dua gim langsung 14-21, 16-21.

Baca Juga: Kejuaraan Dunia Junior 2022 - Dapat Dukungan Penuh, Rachel/Trias Bangkit di Nomor Perorangan

Fikri/Bagas pun berambisi meraih hasil lebih baik.

"Kemenangan di hari ini menjadi kunci kami untuk selanjutnya berlaga di 16 besar," kata Bagas setelah pertandingan, dilansir dari PBSI.

"Kami tidak mau puas dengan kemenangan hari ini."

"Kemenangan hari ini tentu akan menambah rasa kepercayaan diri kami, seusai tidak maksimal di Denmark Open 2022," tambahnya.

"Kemenangan ini menjadikan kami lebih percaya diri dengan bisa memberikan bukti bahwa kami bisa berjuang hingga akhir," sahut Fikri.

Fikri/Bagas punya modal bagus untuk mengakhiri "kutukan" mereka pada French Open 2022.

Sebab, mereka memenangi pertandingan terakhir melawan Goh/Izzuddin pada babak pertama Japan Open 2022 dengan skor ketat 21-17, 18-21, 21-19.

Bukan berarti Goh/Izzuddin bisa diremehkan.

Juara German Open 2022 itu mengalahkan Bagas/Fikri dalam dua pertemuan pertama mereka. Salah satunya terjadi pada Indonesia Masters 2022.

Baca Juga: French Open 2022 - Ketika Shesar Bikin Lee Zii Jia Minder Jadi Pemain No 2 Dunia

Babak kedua French Open 2022 akan diselenggarakan di Stade Pierre de Coubertin, Paris, Prancis, pada Kamis (27/10/2022).

Duel Fikri/Bagas versus Goh/Nur diperkirakan akan berlangsung mulai pukul 21.45 WIB di lapangan 3.

Rekor Pertemuan Fikri/Bagas dan Nur/Izzuddin

1. Japan Open 2022
Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana vs Goh Sze Fei/Nur Izzuddin 21-17, 18-21, 21-19

2. Indonesia Masters 2021
Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana vs Goh Sze Fei/Nur Izzuddin 18-21, 20-22

3. Thailand Masters 2019
Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana vs Goh Sze Fei/Nur Izzuddin 11-21, 21-19, 14-21

Baca Juga: Kejuaraan Dunia - Langkahnya Belum Terbendung, Ester Tak Ingin Jemawa dan Terlena

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P