Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Piala Asia U-20 2023 - Timnas U-20 Indonesia Harus Hati-hati, Uzbekistan Miliki Keuntungan, Suriah Bisa Sulitkan Tim Shin Tae-yong

By Metta Rahma Melati - Jumat, 28 Oktober 2022 | 12:00 WIB
Pemain timnas U-20 Indonesia, Ricky Pratama (kanan), tampak melakukan selebrasi seusai mencetak gol dan disambut Frengky Deaner Missa (kiri) saat uji coba melawan Cakallikli Spor di Lapangan Kempinski Hotel Football, Antalya, Turki, 24 Oktober 2022. (MEDIA PSSI)

BOLASPORT.COM - Timnas U-20 Indonesia harus menaruh kewaspadaan untuk lawan-lawannya. Tim besutan Shin Tae-yong akan menghadapi lawan-lawan sulit di Grup A Piala Asia U-20 2023.

Timnas U-20 Indonesia tergabung dalam Grup A Piala Asia U-20 2023 bersama Uzbekistan, Irak, dan Suriah.

Tim besutan Shin Tae-yong itu akan melawan Irak pada laga perdana mereka di Grup A pada 1 Maret 2023.

Irak memiliki sejarah baik dengan pernah menjuarai turnamen lima kali, 1975, 1977, 1988, 2000.

Irak pun menjalani Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 dengan cukup baik.

Baca Juga: Dihadiri Dua Pemain Persib Bandung, KNVB Rilis Tiket Oranje Indonesia Festival di SUGBK

 

Tim besutan Emad Mohammed itu finis runner-up Grup H, di mana Australia menjadi juara grup.

Irak lolos ke Piala Asia U-20 2023 sebagai salah satu runner-up terbaik.

Di fase grup, Irak mengalahkan India (4-2), menang atas Kuwait (2-0), dan kalah dari Australia (0-1).