Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Chonburi FC resmi berpisah dengan kipernya berlabel timnas U-23 Thailand, Worawut Sukhuna setelah insiden tabrak pejalan kaki hingga tewas.
Worawut Sukhuna didakwa terpengaruh minuman keras sehingga tak bisa mengendalikan mobilnya.
Mobil yang dikendarai kiper berusia 22 tahun itu lepas kendali dan menabrak orang-orang yang sedang berolahraga di jalur sepeda.
Insiden tabrakan itu terjadi di Liap Chai Thale Road, Chonburi, pada Rabu (26/10/2022) pagi waktu setempat.
Baca Juga: Antara Hidup dan Mati, Momen Mencekam Persebaya Keluar dari Kanjuruhan
Akibat kecelakaan itu, satu orang tewas dan satu lainnya mengalami luka berat.
Worawut Sukhuna telah ditahan pihak kepolisian Thailand atas perkara yang menyebabkan nyawa menghilang.
Sehari pasca-insiden, Chonburi FC selaku klub yang menaungi Worawut Sukhuna lantas mempertimbangkan untuk memecat sang pemain.
Dilansir dari Bangkok Post, keputusan itu diambil setelah klub kasta tertinggi Liga Thailand itu dibanjiri kritikan karena terlalu lunak kepada Worawut Sukhuna.
Chonburi FC awalnya hanya memberi hukuman skorsing larangan bermain sementara.
????The police charges Chonburi FC goalkeeper Worawut Sukhuna for drunk driving causing death and injury to others.
Full story: https://t.co/39f0nCmtmE pic.twitter.com/N1Vb9e7wP1
— Thai League Central (@TL_Central) October 26, 2022
Pemecatan itu terjadi seusai manajer Chonburi FC, Sasit Singtothong memutuskan mundur dari jabatannya sebagai bentuk tanggung jawab.