Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Baca Juga: Manajemen Arema FC Tidak Buru-buru Cari Pengganti Juragan 99
Umuh Muchtar berharap kehadiran KLB bisa menjadi titik terang atas nasib kompetisi sepak bola Indonesia.
Bagaimana pun, kompetisi harus kembali berputar demi roda kehidupan semua skaterholder di dalamnya.
"Jadi kita tidak terkatung-katung. Kalau liga diteruskan sekarang atau yang baru lagi. Semua klub pasti rugi besar," sebut Umuh.
"Bagaimana pun, klub punya sponsor, hitung-hitungannya dengan sponsor nanti bagaimana pasti banyak pertimbangan," tuturnya.
Umuh juga menyinggung kepengurusan PSSI jika nantinya Kongres Luar Biasa benar-benar terlaksana.
Dia berharap sosok yang menggantikan Mochamad Iriawan di kursi Ketum PSSI harus memahami betul sepak bola Tanah Air.
"Harus benar-benar orang berusaha, memang mengerti di situ, dan punya loyalitas tinggi," sebut Umuh.
"Siapapun yang jadi Ketum harus benar-benar memperhatikan kebutuhan di sepak bola dan ada statuta yang harus benar-benar diikuti dan dicamkan," pungkasnya.