Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI, Hasani Abdulgani mengatakan terkait surat usulan percepatan Kongres Luar Biasa (KLB) pemilihan telah dikirim ke Federasi Sepak Bola Internasional (FIFA) hari ini Senin (31/10/2022).
Seperti diketahui, Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan telah menggumumkan telah menggelar rapat darurat bersama Exco di Kantor PSSI, Jakarta, pada Jumat (28/10/2022).
Dalam rapat tersebut 12 anggota Exco PSSI dan Ketum PSSI sepakat untuk menggelar Kongres Luar Biasa.
Untuk proses KLB sendiri akan langsung dimulai karena ini dilakukan demi sepak bola Indonesia.
Baca Juga: Hasani Abdulgani Luruskan Kabar soal Semua Exco PSSI Sepakat Mundur Lewat KLB
Tahapan pertama yang dilakukan untk KLB PSSI ini dengan mengirim surat kepada FIFA terlebih dahulu terkait usulan KLB.
Hal ini juga untuk bisa memenuhi permintaan anggota PSSI yang telah meminta untuk dilakukan KLB.
Meski surat yang baru masuk ke PSSI baru dari Persebaya Surabaya dan Persis Solo.
Namun, untuk mempercepat proses KLB PSSI ini, federasi pun memastikan diri berkirim surat usulan KLB hari ini Senin (31/10/2022).