Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Liverpool Vs Napoli - Tak Terkecoh Hasil dan Performa, Il Partenopei Tetap Anggap The Reds Berbahaya

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Selasa, 1 November 2022 | 10:00 WIB
Performa Liverpool tengah menurun akhir-akhir ini dan membuat mereka melorot ke peringkat ke-9 di klasemen sementara Liga Inggris 2022-2023. (TWITTER.COM/ANFIELDEDITION)

BOLASPORT.COM - Napoli tidak akan terkecoh dengan hasil dan performa Liverpool akhir-akhir ini karena mereka tetap dianggap berbahaya.

Komentar tersebut dilontarkan oleh pelatih Napoli, Luciano Spalletti.

Luciano Spalletti menilai Liverpool adalah tim yang sehat dan selalu menemukan cara untuk bermain apik.

Pandangan Luciano Spalletti tersebut disampaikan jelang duel di Stadion Anfield, Selasa (1/11/2022) atau Rabu pukul 02.00 WIB.

Napoli bakal bertandang ke markas kebesaran Liverpool tersebut sebagai rangkaian laga pamungkas Grup A Liga Champions 2022-2023.

Napoli dan Liverpool sama-sama telah memastikan diri lolos ke babak 16 besar.

Meski begitu, baik Napoli dan Liverpool sama-sama membidik posisi juara grup agar terhindar lawan berat di fase knock-out.

Baca Juga: PIALA DUNIA - Agen Pastikan Paul Pogba Absen Bela Timnas Prancis di Qatar

Untuk sementara Napoli masih memimpin Grup A dengan koleksi 15 poin, sementara Liverpool berada di bawahnya dengan torehan 12 poin.