Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - AC Milan memiliki skenario sederhana untuk bisa lolos ke babak 16 besar Liga Champions. I Rossoneri hanya perlu imbang untuk bisa jadi runner-up Grup E.
Matchday terakhir babak penyisihan grup Liga Champions 2022-2023 akan segera digelar pada Selasa (1/11/2022) malam hingga Kamis (3/11/2022) dini hari WIB.
Pertandingan dini hari nanti juga akan menjadi penentuan bagi sebagian tim untuk menentukan kepastian mereka lolos dari fase grup.
Sejauh ini, sudah ada 12 klub dinyatakan resmi lolos ke babak 16 besar Liga Champions.
Dua belas klub tersebut adalah Bayern Muenchen, Benfica, Chelsea, Club Brugge, Borussia Dortmund, Inter Milan, Liverpool, Manchester City, Napoli, Paris Saint-Germain, FC Porto, dan Real Madrid.
Dengan demikian, masih ada empat tim yang berpeluang lolos ke babak 16 besar.
Salah satu klub yang masih memiliki peluang untuk lolos ke babak 16 besar adalah wakil Italia, AC Milan.
Baca Juga: Nyaris Setahun Terjaga, Kesucian AC Milan di Laga Tandang Akhirnya Rusak Juga
AC Milan tergabung ke dalam Grup E bersama dengan Chelsea, RB Salzburg, dan Dinamo Zagreb.