Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Daftar Lengkap Tim yang Lolos 16 Besar Liga Champions - Inggris dan Jerman Kirim Wakil Terbanyak, Real Madrid Gendong Spanyol, 2 Kuda Hitam Siap Beri Kejutan

By Khasan Rochmad - Kamis, 3 November 2022 | 06:45 WIB
Ilustrasi berita Liga Champions. ( ANDREAS JOEVI/BOLASPORT.COM )

BOLASPORT.COM - Pada babak 16 besar Liga Champions, Inggris dan Jerman mengirim wakil terbanyak dengan empat tim, Real Madrid jadi satu-satunya wakil Spanyol, dan 2 tim kuda hitam siap memberi kejutan.

Fase grup Liga Champions 2022-2023 resmi rampung dimainkan dengan 16 tim memastikan kelolosan mereka ke fase knock-out.

RB Leipzig dan AC Milan menjadi dua tim terakhir yang menyusul usai harus memastkan diri hingga laga terakhir fase grup.

Pada fase gugur, empat wakil Liga Inggris melaju sempurna tanpa ada yang gugur di babak grup.

Manchester City, Tottenham Hotspur, dan Chelsea melaju dengan status juara grup, sedangkan Liverpool lolos sebagai runner-up.

Bundesliga Jerman juga mengirim empat tim, yakni Bayern Muenchen, Borussia Dortmund, RB Leipzig, dan Eintracht Frankfurt.

Die Roten tak terhentikan dengan menyapu bersih semua laga grup dengan kemenangan dan menjadi jawara Grup C.

Adapun Die Borussen harus puas finis di posisi kedua Grup H di bawah Manchester City, mirip dengan RB Leipzig yang mengakhiri babak grup di urutan kedua. 

Baca Juga: Luka Modric Cuma Butuh 8 Bulan untuk Jadi Pencetak Gol Penalti Tertua di Liga Champions