Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

PIALA DUNIA - Ruben Dias Bicara soal Peluang Timnas Portugal: Kami Generasi Emas

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Jumat, 4 November 2022 | 21:00 WIB
Gelandang timnas Portugal, Bruno Fernandes, merayakan gol ke gawang timnas Makedonia Utara dalam laga final play-off Path C Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Eropa di Stadion Do Dragao, Selasa (29/3/2022). (MIGUEL RIOPA / AFP)

BOLASPORT.COM - Bek Manchester City, Ruben Dias, berbicara soal peluang timnas Portugal di ajang Piala Dunia 2022. Menurutnya, A Selecao saat ini adalah generasi emas.

Timnas Portugal akan menjadi salah satu peserta dalam ajang Piala Dunia 2022.

Dalam Piala Dunia 2022 nanti, timnas Portugal tergabung ke dalam Grup H yang diisi oleh tim-tim kuat lainnya.

Timnas Portugal akan bersaing dengan Ghana, Uruguay, dan Korea Selatan.

Apabila dilihat dari komposisi pemain, timnas Portugal jelas lebih diunggulkan.

Namun, tiga tim lainnya juga merupakan negara-negara yang memiliki tradisi sepak bola kuat di benua mereka masing-masing.

Hal itu juga diakui sendiri oleh bek Manchester City sekaligus timnas Portugal, Ruben Dias.

Baca Juga: Prediksi Piala Dunia - Sialnya Belanda di Piala Dunia 2022: Mau Jadi Juara Maupun Runner Up Grup A, Mereka akan Tetap Masuk Jalur Maut, Upaya Patahkan 1 Kutukan Semakin Berat

Dilansir BolaSport.com dari laman resmi FIFA, Dias mengakui kalau timnas Portugal saat ini adalah generasi emas.

Menurut Dias, timnas Portugal memiliki para pemain dengan talenta luar biasa untuk Piala Dunia 2022 nanti.

Akan tetapi, Dias mengakui kalau hal itu mungkin juga dimiliki oleh negara-negara lain.

Oleh karena itu, timnas Portugal mau tidak mau harus memanfaatkan momentum yang ada untuk berbicara banyak di ajang Piala Dunia 2022.

"Ya, tidak perlu ditanyakan lagi. Kami jelas merupakan generasi dengan banyak talenta, tetapi tim lain juga memiliki talenta. Kami bukan satu-satunya," ucap Dias.

"Skuad yang kami miliki, bagaimanapun, penuh dengan pemain yang berada dalam performa yang sangat bagus."

"Mereka bermain bagus untuk tim nasional dan klub. Kami harus memanfaatkannya sebaik mungkin."

Baca Juga: PIALA DUNIA - 9 Rekor yang Bisa Cristiano Ronaldo Pecahkan di Piala Dunia 2022

MICHAL CIZEK/AFP
Diogo Dalot merayakan gol untuk timnas Portugal dalam laga kelima Liga A Grup 2 UEFA Nations League kontra timnas Republik Ceska di Stadion Fortuna Arena, Sabtu (24/9/2022).

"Saya akan mengatakannya lagi, ini adalah pertanyaan tentang kemampuan untuk mempraktikkan semua kualitas yang kami miliki sebagai tim," kata Dias melanjutkan.

Mantan bek tengah Benfica itu juga menyampaikan kalau timnas Portugal harus bermain sebagai tim.

Menurut Dias, timnas Portugal tidak akan bisa bermain apik sebagai generasi emas apabila tidak bermain sebagai tim.

"Tidak diragukan lagi. Jika saya benar-benar jujur, saya pikir itulah rahasia tim pemenang," ucap Dias.

"Tidak ada keraguan bahwa keterampilan dan kemampuan individu membuat semua perbedaan, tetapi pada akhirnya yang paling penting adalah kemampuan kitauntuk terhubung satu sama lain dan bekerja sama."

"Itulah yang benar-benar membuat perbedaan."

"Anda dapat memiliki pemain terbaik dalam kompetisi, tetapi jika Anda tidak tahu bagaimana memanfaatkan kekuatan setiap pemain, maka Anda tidak akan dapat beroperasi dengan baik sebagai sebuah tim."

"Orang-orang akan melihat Anda hanya sebagai tim biasa," tutur Dias melanjutkan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P