Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pebulu tangkis tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung, sangat bersyukur karena berhasil melewat babak perempat final Hylo Open 2022.
Gregoria Mariska Tunjung berhasil melesat ke semifinal turnamen bulu tangkis level Super 300 Hylo Open.
Dia melangkah ke babak berikutnya usai mengalahkan Malvika Bansod (India) 21-17, 21-10 di Saarlandhalle Saarbrucken, Saarbrucken, Jerman, Jumat (4/11/2022).
Meski demikian, Gregoria menyadari bahwa dia beruntung dalam meraih kemenangan pada pertandingan ini.
Pasalnya. pada awal gim pertama Gregoria sempat tegang yang akhirnya tertinggal dari Bansod.
Baca Juga: Rekap Hylo Open 2022 - Asa Juara Masih Ada, 3 Wakil Indonesia ke Semifinal
Namun, Gregoria dengan cepat memulihkan dirinya dan bisa mengatasi keadaan pada gim berikutnya.
Pencapaian ini lalu sangat berarti bagi Gregoria karena dua turnamen sebelumnya mendapaatkan hasil yang tak sesuai harapan.
"Tadi pada gim awal, saya sedikit merasa tegang dan kurang leluasa untuk menerapkan pola permainan," kata Gregoria dikutip BolaSport.com dari PBSI.