Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pasangan ganda campuran Indonesia, Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati, sedang dalam kepercayaan diri yang tinggi menatap semifinal Hylo Open 2022.
Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati akan tampil di babak empat besar Hylo Open 2022.
Mereka sukses melaju ke babak berikutnya setelah mengalahkan unggulan kelima, Mathias Christiansen/Alexandra Boje (Denmark).
Rehan/Lisa bahkan bisa memetik kemenangan lewat dua gim dengan skor 21-12, 21-8.
"Untuk yang pertama, puji syukur allhamdullilah saya dan Lisa bisa masuk semifinal lagi setelah minggu lalu juga lolos ke semifinal juga di Prancis Open," ujar Rehan dikutip BolaSport.com dari PBSI.
Baca Juga: Rekap Hylo Open 2022 - Asa Juara Masih Ada, 3 Wakil Indonesia ke Semifinal
"Hari ini, allhamdullilah, permainan saya bisa keluar semua. Bisa mengeluarkan seluruh kemampuan terbaik.Lisa pun begitu, bermain bagus."
Rehan lalu membeberkan kunci kemenangan mereka adalah dengan pola permainan menekan lawan.
Maka dari itu, dari dua gim yang berjalan pasangan Denmark kesulitan dalam mengejar ketinggalan.
"Strategi permainan kami, dari awal terus menekan lawan," ungkap Rehan.
"Ini agar lawan tidak bisa berkembang. Soalnya kalau permainan mereka berkembang, bisa tidak mati-mati mainnya."
Pada laga semifinal, pasangan merah putih itu akan melawan unggulan kedua, Thom Gicquel/Delphine Delrue (Prancis).
Rehan/Lisa tercatat belum pernah kalah dari dua laga saat berhadapan dengan pasangan Prancis tersebut.
Dengan keunggulan yang ada, Rehan/Lisa optimistis bisa meneruskan catatan kemenangan mereka.
"Untuk tampil di semifinal besok, kami memiliki modal cukup baik. Sebelumnya di Prancis Open lalu kami juga lawan mereka dan bisa mengatasinya," ujar Rehan.
"Untuk pertandingan besok, kami mau main nothing to lose. Selain itu akan bermain all out."
"Juga strateginya, dari awal langsung menekan mereka biar tidak berkembang," harap Rehan.
Baca Juga: Hasil Hylo Open 2022 - Kontroversi Warnai Kekalahan Rinov/Pitha