Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pemain Persib Bandung, Victor Igbonefo mengaku tetap optimistis lanjutan Liga 1 2022-2023 bergulir akhir November ini.
Seperti diketahui, sampai saat ini kepastian lanjutan Liga 1 belum juga jelas kapan bakal kembali bergulir.
Meski belum jelas tak sedikit klub Liga 1, termasuk Persib Bandung tetap memilih menggelar latihan.
Latihan ini dilakukan untuk tetap menjaga kondisi pemain hingga nantinya Liga 1 kembali bergulir.
Baca Juga: Ambisi Winger Andalan Persib Tatap Lanjutan Liga 1 2022-2023
Namun, menjalani latihan dan latihan tanpa adanya kepastian tentu saja membuat para pemain merasa bosan.
Perasaan jenuh pasti akan datang karena mereka berlatih tanpa tahu apa tujuannya.
Situasi ini pasti akan menghampiri para pemain ditengah ketidakpastian ini.
Namun, Victor Igbonefo sebagai pemain senior tentu saja ia harus bisa menjadi contoh untuk para pemain Persib lainnya.
Oleh karena itu, alih-alih merasa malas karena dibelengu rasa ketigakpastian.
Victor Igbonefo justru memiliki cara tersendiri untuk tetap menjaga motivasi agar tetap bergairah menjalani latihan di lapangan.
Pemain naturalisasi asal Nigeria itu mengaku memotivasi diri sendiri dengan meyakini bahwa Liga 1 bakal berlanjut pada akhir November 2022 ini.
“Semua pemain di sini berusaha untuk bersemangat di setiap sesi latihan,” ujar Victor Igbonefo sebagaimana dilansir BolaSport.com, Kamis (10/11/2022).
“Kami mencoba meyakinkan diri liga akan dimulai pada akhir bulan. Jadi kami akan tetap serius dan bersemangat hingga akhir bulan,” ucapnya.
Baca Juga: Persib Bandung Tanggapi Rencana Kompetisi Liga 1 yang akan Bergulir Kembali dengan Jadwal Padat
Lebih lanjut, pemain berusia 32 rahun itu mengaku bahwa memang tak tahu kapan liga bergulir.
Akan tetapi, ia meyakini dan optimistis kompetisi akan kembali bergulir dalam waktu dekat.
Untuk itu, ia tetap semangat menjalani kerja dengan harapan Persib akan dalam kondisi siap saat kompetisi kembali bergulir.
“Kami tidak tahu apa yang akan terjadi, tetapi harapan kami tetap bahwa liga akan dimulai,” kata Victor Igbonefo.
Selain itu, Igbonefo pun berbicara soal kondisinya saat ini.
Ia mengaku bersama rekan-rekannya saat ini dalam kondisi yang baik.
Walaupun mereka masih berjuang bersama untuk bisa mengembalikan kondisi terbaiknya setelah Persib libur selama dua pekan.
Menurutnya setelah kembali para pemain perlu kerja keras untuk kembali bugar.
Oleh karena itu, mereka bekerja keras sambil menjaga motivasi kompetisi bakal kembali digulirkan.
Baca Juga: Persib Bandung Disebut Bakal Langsung Nyetel jika Liga 1 Langsung Dimulai
“Anda dapat melihat beradaptasi dengan pelatihan daripada hasil sebelum liburan, segalanya menjadi lebih baik,” ujar Igbonefo.
“Jadi ada baiknya bagi kami untuk lebih siap,” tuturnya.
Sementara itu, sebelumnya PT Liga Indonesia Baru (LIB) dan seluruh klub Liga 1 sudah bersepakat memiliki tiga opsi terkait rencana lanjutan kompetisi.
Untuk opsi lanjutan Liga 1 kembali bergulir yakni pada 18 November, setelah itu 25 November, dan 2 Desember 2022.
Namun, untuk opsi ini juga masih menunggu izin dari pemerintah sehingga belum ada kepastian.