Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persebaya Siapkan 2 Tuntutan di RUPS Luar Biasa PT LIB, Salah Satunya Singgung PSSI

By Arif Setiawan - Minggu, 13 November 2022 | 22:00 WIB
Ilustrasi PSSI atau logo PSSI. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Persebaya Surabaya saat ini sudah memiliki bekal menjelang digelarnya Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) Luar Biasa PT LIB.

Sebagai informasi, RUPS Luar Biasa PT LIB dijadwalkan berlangsung pada tanggal 15 November 2022.

Dalam kesempatan tersebut, Persebaya Surabaya berniat mengajukan dua tuntutan.

Hal ini disampaikan oleh Yahya Alkatiri selaku Manajer Persebaya Surbaya.

Yahya menjelaskan bila tuntutan pertama yakni terkait sistem kompetisi.

Baca Juga: Tanggapan Bos Persib Bandung Soal Percepatan KLB PSSI

Yahya berharap nantinya Liga 1 2022/2023 tetap menghadirkan penonton dan digelar kandang tandang.

Seperti yang diketahui, sempat muncul usulan bila Liga 1 2022/2023 kembali menggunakan sistem bubble.

"Kami tetap minta dengan penonton dan home away," kata Yahya, dilansir BolaSport.com dari Surya.