Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Shin Tae-yong Puas dengan Permainan Timnas U-20 Indonesia

By Lukman Adhi Kurniawan - Senin, 14 November 2022 | 22:00 WIB
Gelandang timnas U-20 Indonesia, Marselino Ferdinan, berduel dengan pemain Al Adalah FC

BOLASPORT.COM - Pelatih timnas U-20 Indonesia, Shin Tae-yong, memberikan apresiasi setelah anak asuhnya mengalami kekalahan usai laga uji coba melawan Al Adalah FC (13/11/2022).

Laga yang digelar di Stadion Emirhan Side, Turki, ini berakhir dengan skor 2-0 untuk kemenangan Al Adalah FC.

Pertandingan ini sekaligus laga uji coba terakhir sebelum skuad Garuda Nusantara terbang ke Spanyol untuk menghadapi timnas U-20 Prancis (17/11) dan timnas U-20 Slovakia (19/11).

Baca Juga: Persiapan Makin Serius, Persib Bandung Cari Tim Liga 1 untuk Laga Uji Coba

Terkait hasil laga uji coba melawan Al Adalah FC, Shin Tae-yong mengaku puas.

Apalagi, anak asuhnya bisa mengimbangi permainan tim lawan pada babak pertama.

Selain itu, Al Adalah FC menurunkan pemain-pemain andalannya dan tim lawan memiliki keunggulan dengan postur tubuh yang lebih baik.

"Secara permainan saya lumayan puas dengan pertandingan ini," kata Shin Tae-yong.

Baca Juga: Usai Rasakan Laga Dihentikan, Sandy Walsh Beri Kode ke Indonesia