Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Juara kelas welter ONE Championship, Kiamrian Abbasov, dipastikan kehilangan gelarnya sebelum tampil di ONE Fight Night 4.
Kiamrian Abbasov dijadwalkan tampil di ONE Fight Night 4 pada Sabtu (19/11/2022) di Singapore Indoor Stadium, Kallang, Singapura.
Abbasov bakal mempertahankan sabuk juara kelas welter yang dipegangnya dengan menghadapi juara kelas ringan ONE Championship, Christian Lee.
Titel sebagai juara kelas welter ONE Championship didapatkan Abbasov pada 2019 setelah mengalahkan Zebastian Kadestam dalam gelaran yang berlangsung di Jakarta, ONE: Dawn of Valor.
Abbasov sempat sekali mempertahankan sabuk juara dengan kemenangan atas James Nakashima.
Namun, sekarang tanpa bertarung, sabuk juara itu terpaksa lepas dari tangan Abbasov.
Penyebabnya dia gagal memenuhi batas berat badan di kelas welter pada Kamis (17/11/2022).
Abbasov ditimbang berbobot 186,25 pound atau 84,48 kg sementara batas berat badan kelas welter di ONE Championship adalah 185 pound (83,91 kg).
Akibatnya, sabuk juara dicopot dari tangan Abbasov dan dia tidak bisa menjadi juara sekalipun nanti menang di ONE Fight Night 4.
Baca Juga: ONE Fight Night 4 - Christian Lee Usahakan Duel kontra Kiamrian Abbasov Selesai 3 Ronde Saja
Pertarungan tetap dilangsungkan di kelas tangkapan 84.48 kg, persis seperti berat badan Abbasov saat menjalani penimbangan.
Lawan Abbasov, Christian Lee, sebaliknya sukses memenuhi berat badan sehingga dia bisa menjadi juara kalau nanti meraih kemenangan.
Lee berada dalam misi menjadi juara dua divisi dengan menggabungkan sabuk juara kelas ringan dan welter ONE Championship.
Kabar ini pastinya mengecewakan buat ONE Championship terkait gelaran mereka yang dibuat untuk konsumsi penggemar di Amerika Serikat.
Sebelumnya di ONE Fight Night 3, 22 Oktober 2022, satu juara juga kehilangan gelar gara-gara gagal memenuhi berat badan.
Sabuk juara kelas bantam dicopot dari John Lineker menjelang pertarungannya dengan Fabricio Andrade.
Saat itu, titel juara kelas bantam ONE Championship akhirnya menjadi lowong karena duel Lineker vs Andrade berkesudahan dengan no contest.