Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Indonesia memimpin lebih dulu pada menit ke-28 lewat gol yang dicetak Rafael William tepat setelah menerima umpan cantik dari Dzaki Asraf yang tepat berada di sisi kiri.
Umpan dari Dzaki itu langsung ditendang begitu saja oleh Rafael shingga kiper Slovakia tak mampu menghalaunya.
Dengan begitu, timnas U-20 Indonesia unggul 1-0.
Memasuki menit ke-32, Slovakia sudah terlihat panik dengan mencoba mencetak gol melalui serangan cepat.
Namun, Cahya Supriadi tampil cukup bagus, sehingga mampu melakukan penyelamatan ketiga kalinya.
Sayangnya, saat mencoba mengamankan bola, Cahya mengalami benturan keras dari sepatu Adam Griger.
Syukurnya tak ada cedera serius yang dialami Cahya Supriadi.
Hingga memasuki menit ke-43, Slovakia mencoba mengancam gawang timnas U-20 Indonesia.
Akan tetapi, Marselino hingga Ronaldo tak menyerah begitu saja.
Sehingga beberapa kali timnas Indonesia mencoba mengancam gawang Slovakia, tetapi mereka cukup kesulitan.